Sabtu, 27 Juli 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Untirta Sabet 4 Kategori Anugerah Diktiristek 2021

Admin

| 15 Januari 2022

| 21:52 WIB

Dok. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Plt. Dirjen Dikti Prof. Nizam dalam sambutannya menyampaikan, pihaknya memberikan apresiasi anugerah untuk empat kategori yaitu anugerah kampus merdeka, kerjasama, humas dan jurnalis.

Ia menambahkan bahwa tadinya anugerah ini hanya anugerah humas dan jurnalis saja, tetapi tahun ini karena kolaborasi pentahelix maka kami tambahkan anugerah kampus merdeka dan kerjasama.

“Hal ini karena untuk mendorong transformasi out of the box untuk kemajuan pendidikan khususnya pendidikan tinggi di Indonesia lewat program MBKM”, pungkasnya.

Koordinator kerjasama, humas, dan protokol Untirta, Veronica Dian Paradisa merasa bersyukur atas capaian tersebut dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak atas dukungan dan kolaborasinya selama ini sehingga humas Untirta dapat meraih prestasi.

“Capaian ini adalah hasil kerja keras bersama bukan hanya humas saja  untuk itu prestasi ini dipersembahkan kepada seluruh pihak yang telah mendukung kami baik secara moril maupun materil. Meskipun ini adalah hasil kerja tahun 2021 tetapi bagi kami ini juga merupakan kado terindah di awal tahun 2022,″ ucapnya.

Dian berharap dengan diraihnya capaiannya ini dapat menambah semangat dan motivasi punggawa humas untirta untuk kerja lebih giat lagi ditahun 2022.

Terakhir pihaknya wabil khusus mengucapkan terimakasih kepada Ditjen Diktiristek yang telah memberikan anugerah ini, Sivitas Akademika dan seluruh masyarakat yang terus mendukung kemajuan Untirta.**

]]>

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top