Selasa, 14 Mei 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

,

Polda Banten Giling Puluhan Ribu Botol Miras

Admin

| 23 Desember 2021

| 12:20 WIB

Lanjut Rudy, sasaran operasi Selain miras Rudy Heriyanto menyampaikan operasi pekat maung 2021 adalah penyakit masyarakat yang sangat meresahkan keamanan.

“Kami juga dalam operasi pekat maung 2021 mengamankan berandal jalanan yang sangat meresahkan masyarakat, Polda Banten dan Polres jajaran mengungkap kasus berandal jalanan sebanyak 49 kasus diantaranya para kelompok pelajar, kasus prostitusi sebanyak 14 kasus diantaranya yaitu prostitusi berkedok panti pijat,”ujar Rudy Heriyanto.

Sementara itu, ditempat yang sama Wakil Ketua MUI Provinsi Banten KH Mahmudi menyampaikan apresiasi kepada Polda Banten atas pemusnahan miras hasil operasi pekat maung 2021.

“Kami sangat mengapresiasi Polda Banten dan Polres Jajaran yang telah melaksanakan operasi pekat maung 2021 dan mengamankan puluhan ribu barang bukti miras,” kata KH Mahmudi.

KH Mahmudi mengatakan dengan memusnahkan puluhan ribu botol minuman keras ini setidaknya dapat menyelamatkan generasi muda Banten.

“Dengan pemusnahan miras ini dapat menyelamatkan masyarakat dan terutama generasi muda, Banten terkenal dengan ‘Kota Seribu Kiai dan Sejuta Santri’ bukan hanya sekedar julukan,” tutup KH Mahmudi. ***

]]>

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Scroll to Top