Sabtu, 27 Juli 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Sukseskan Mudik Lebaran 2024, Ini yang Dilakukan Astra Infra

Esih Yuliasari

| 3 April 2024

| 20:00 WIB

Astra Infra
Group COO Astra Infra saat berbincang dengan Tim Posko Terpadu. (FOTO: DOK ASTRA INFRA FOR EKBISBANTEN.COM).

“Melalui penambahan perangkat tersebut, sebanyak Total 7 traffic counter telah siap mendukung pemantauan lalu lintas di ketiga ruas tol Astra Infra,” jelas Billy.

Berikut dapa pemantauan lalu lintas yang dilakukan Astra Infra:

Di Astra Infra Tollroad Tangerang-Merak, total volume lalu lintas pada 2 April 2024 tercatat sekitar 171 ribu kendaraan, atau meningkat sekitar 6,8% dibandingkan lalu lintas harian normal.

Volume kendaraan yang keluar dari gerbang Tol Merak tercatat sekitar 11.600 kendaraan, meningkat sekitar 6% dari hari sebelumnya.

Sementara itu, ruas Astra Infra Tollroad Cikopo-Palimanan pada 2 April 2024 mencatatkan sekitar 58 ribu kendaraan melintas pada 2 April 2024.

Jumlah tersebut mengalami peningkatan 21% dibandingkan lalu lintas harian normal, atau
sekitar 9% dibandingkan hari sebelumnya.

Terpantau sekitar 20 ribu kendaraan melintasi Palimanan menuju arah timur,
atau meningkat sekitar 18% dibandingkan lalu lintas harian normal.

Adapun di Astra Infra Tollroad Jombang-Mojokerto, terhitung sekitar 25 ribu kendaraan melintas pada 2 April 2024. Jg umlah tersebut mengalami peningkatan 4% dibandingkan lalu lintas harian normal.*

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top