Kemendag Adakan Sertifikasi Halal Gratis, Ini Syarat dan Link Pendaftarannya

| Minggu, 11 Juni 2023

| 15:06 WIB

Foto: Freepik.com

CILEGON, EKBISBANTEN.COM – Kementerian Perdagangan (Kemendag) Republik Indonesia bekerja sama dengan PT Sucofindo mengadakan sertifikasi halal gratis.

Sertifikasi halal gratis kali ini diperuntukkan bagi UKM produk kosmetik seluruh Indonesia. Pendaftaran telah dibuka hingga 25 Juni 2023 mendatang.

Dikutip dari postingan Instagram @kemendag, disebutkan bahwa Kementerian Perdagangan melalui @dipen.kemendag bersama @sucofindoofficial mengadakan sertifikasi halal gratis untuk UKM produk kosmetik seluruh Indonesia.

Adapun persyaratan mengikuti sertifikasi halal gratis untuk UKM produk kosmetik tersebut antara lain:

  1. Produsen kosmetik berorientasi ekspor atau telah melakukan ekspor.
  2. Skala usaha kecil dan menengah.
  3. Telah beroperasi minimal 2 tahun.
  4. Memiliki kelengkapan legalitas (NIB RBA).
  5. Memiliki sertifikat CPKB dan izin edar.
  6. Berkomitmen untuk mengikuti proses sertifikasi halal.

Bagi pelaku UKM produk kosmetik yang ingin mengikuti sertifikasi halal gratis bisa mendaftarkan melalui bit.ly/SertifikasiHalalKosmetik2023.

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top