Jumat, 20 September 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Imbas Beras Premium Langka, Mendag Minta Masyarakat Beli Beras Bulog 

Budiman

| Selasa, 20 Februari 2024

| 07:01 WIB

Mendag Zulkifli Hasan saat meninjau ketersediaan beras premium di Transmart Cempaka Putih, Jakarta. Foto: Tangkapan Layar zul.hasan/Instagram.com

JAKARTA, EKBISBANTEN.COM– Beras premium kini langka di ritel modern akibat keterlambatan pasokan. Hal itu juga terjadi pada suplai beras premium yang tidak sebanyak dalam kondisi normal. 

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan membenarkan kondisi tersebut dan meminta masyarakat agar beralih membeli beras Bulog program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) untuk sementara waktu. 

“Suplai lokal beras premium tidak sebanyak dulu karena El Nino, sehingga harganya naik. Sekarang ada beras Bulog SPHP yang menjadi alternatif,” ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (20/2/024). 

Lebih jauh ia menerangkan, gangguan cuaca El Nino pada tahun lalu mengakibatkan mundurnya masa tanam dan panen. Maka dari itu, ia meminta beralih ke beras Bulog serta memastikan stoknya cukup. 

“Masyarakat tidak perlu khawatir, jadi kalau beras premium mengalami kenaikan, masyarakat bisa membeli beras SPHP,” ujarnya. 

Untuk saat ini, terpantau stok beras Bulog tersedia cukup melimpah  yang tercatat lebih dari 1 juta ton.

Pemerintah pun siap menyalurkan beras Bulog untuk mengisi pasokan di pasar rakyat dan ritel modern melalui program SPHP beras di tingkat konsumen. 

“Pemerintah mengambil solusi untuk mempercepat penyaluran beras SPHP dari Bulog untuk mengantisipasi kenaikan harga beras premium di ritel modern,” tukasnya. 

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top