Minggu, 24 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

DPD Golkar Banten Targetkan 22 Persen untuk Tiket Pilkada

and

| Senin, 15 Mei 2023

| 02:59 WIB

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) tingkat I Partai Golkar Provinsi Banten Ratu Tatu Chasanah usai mendaftarkan Bacaleg di KPU, Minggu (14/5/2023). Foto: Budiman/ekbisbanten.com

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) tingkat I Partai Golkar Provinsi Banten, Ratu Tatu Chasanah menargetkan partainya meraih 22 persen suara untuk tiket Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

“Target di delapan kabupaten kota sama, ditargetkan 22 persen supaya kita bisa mengusung 20 persen perahu, cukup untuk nanti mengusung para kader Golkar yang ikut berlaga di Pilkada atau Pilgub (Pemilihan Gubernur),” ungkap Tatu usai mendaftarkan Bacaleg di KPU Provinsi Banten, Minggu (14/5/2023).

Partai Golkar sendiri, telah sepakat mengusung Airin Rachmi Diany untuk maju sebagai Gubernur Provinsi Banten.

Kendati demikian, Tatu mengaku bahwa untuk saat ini partainya akan berfokus pada Pemilihan Legislatif (Pileg). Setelah Pileg selesai, hasilnya akan jadi bahan pertimbangan bagi Partai Golkar untuk membuka koalisi pada partai lain.

“Itu nanti, kita bicara Pileg dulu, udah selesai Pileg baru kita komunikasi politik dengan partai lain,” ujarnya.

“Karena Golkar biasanya kan kita partai terbuka setiap Pilkada, kita berkoalisi dengn partai-lartai lain,” sambungnya.

Kemudian untuk DPRD provinsi, Tatu merasa optimis dengan target 22 kursi yang akan diraih oleh partainya.

“Harus optimis dulu, namanya berjuang harus optimis dulu, kalau udah pesimis susah berjuangnya,” tuturnya.

Dari 22 kursi itu, Tatu melanjutkan, ada 100 bacaleg yang ia daftarkan. Jumlah itu, 38 persennya ialah perempuan.

“Jadi Partai Golkar sudah melebihi malah, kuota perempuan 38 persen,” terangnya.

Lalu Ia mengatakan, target 22 persen merupakan instruksi dari Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar.

Terakhir, ia berharap agar kader Partai Golkar dapat berusaha semaksimal mungkin untuk menguasai kursi di tingkat DPRD kota atau kabupaten serta provinsi.

“Dan ini semoga perjuangan kawan-kawan di masing-masing 12 dapil ini bisa maksimal,” tandasnya.

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top