Jumat, 22 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Wujud Komitmen, AstraPay Dukung Program Sekolah Literasi dan Inklusi Keuangan Astra Financial

Esih Yuliasari

| Senin, 24 Juni 2024

| 11:00 WIB

Astrapay
Vice President Partnership AstraPay Karnanda Kurniadi, Chief Executive Officer AstraPay Rina Apriana, Chief Marketing Officer Reny Futsy Yama.

EKBISBANTEN.COM – AstraPay sebagai salah satu penyedia layanan dompet digital di bawah naungan dari Astra Financial turut mendukung penuh program Corporate Social Responsibility (CSR) melalui program Sekolah Literasi dan Inklusi Keuangan Astra Financial.

Hal itu merupakan wujud komitmen terhadap literasi keuangan di Indonesia. Adapun program ini diadakan oleh Astra Financial pada hari Sabtu (22/6/2024) di SMKN 4 Padalarang.

Acara ini dihadiri oleh Chief Executive Officer AstraPay Rina Apriana, Chief Marketing Officer Reny Futsy Yama, dan Vice President Partnership AstraPay Karnanda Kurniardhi selaku perwakilan dari AstraPay.

Tidak hanya AstraPay, program CSR ini juga dihadiri oleh perwakilan dari FIFGROUP, Asuransi Astra, ACC, Astra Life, dan Bank Jasa Jakarta.

Chief Executive Officer AstraPay, Rina Apriana menjelaskan AstraPay bersama dengan Astra Financial berkomitmen untuk mendukung program literasi dan inklusi keuangan di Indonesia.

“Kami percaya bahwa program Sekolah Literasi dan Inklusi Keuangan ini adalah
langkah yang tepat untuk mencapai tujuan tersebut khususnya bagi para generasi muda,” katanya.

“Melalui program ini,kami ingin membantu para pelajar untuk memahami pentingnya keuangan dan bagaimana mengelola keuangan mereka dengan baik,” sambung Rina.

Program Sekolah Literasi dan Inklusi Keuangan Astra Financial ini akan mencakup berbagai kegiatan seperti edukasi tentang keuangan, pojok literasi keuangan, duta literasi keuangan, tempat sampah terpilah, dan teaching factory yang berkolaborasi dengan AstraPay.

AstraPay mendukung dan berperan aktif dalam program ini dengan menyediakan berbagai layanan keuangan digital yang mudah diakses dan digunakan oleh para pelajar

Para pelajar juga akan mendapatkan edukasi tentang cara menggunakan AstraPay dengan aman dan bertanggung jawab.

Selain itu, pada kegiatan teaching factory, AstraPay nantinya akan menjadi sistem pembayaran dengan menggunakan sistem POS (point of sales) di kasir minimarket sekolah.

“Hal ini dapat membuat siswa juga belajar secara langsung mengenai sistem pembayaran,” pungkas Rina.*

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top