Jumat, 22 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Wali Kota Cilegon Minta Koperasi Melek Digital

Mohamad Yusuf Fadilah

| Senin, 18 Oktober 2021

| 16:02 WIB

CILEGON, EKBISBANTEN.COM – Wali Kota Cilegon Helldy Agustian meminta Koperasi di Kota Cilegon untuk melakukan transformasi dari manual ke digital. Hal itu dia sampaikan saat acara pengukuhan pengurus Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kota Cilegon periode 2021-20215 pada Senin (18/10/2021) di Hotel Gondang Cilegon.

[adrotate group="5"]

Menurut Helldy, penggunaan pelayanan berbasis digital sangat diperlukan sebagai penyesuaian perkembangan teknologi saat ini agar lebih efektif.

“Koperasi saat ini harus melakukan transformasi digital mengikuti perkembangan teknologi. Kalau tidak mengembangkan teknologi khawatir kita tertinggal,” kata Helldy kepada wartawan, Senin (18/10/2021).

Helldy berharap di kepemimpinan Dekopinda Kota Cilegon yang baru itu dapat melakukan terobosan terobosan yang efektif demi perkuatan perekonomian masyarakat.

“Harapannya ada sesuatu yang berbeda di era kepemimpinan yang baru, yang kita lakukan jangan itu itu saja. Bahkan kita bicara tadi di setiap hotel harus ada produk UMKM yang ditampilkan,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Ketua Dekopinda Kota Cilegon Setyo Purnomo menyampaikan, pihaknya menyambut baik permintaan yang disampaikan oleh Helldy.

Dia menuturkan, untuk merealisasikan permintaan tersebut pihaknya akan melakukan musyawarah dalam rapat kerja bersama pengurus lainnya.

“Masukan-masukan dari Pak Wali Kota coba nanti kita aplikasikan dan rapatkan bersama, musyawarahkan, diskusikan yang terbaiknya seperti apa. Pointnya Dekopinda harus berubah dari era manual jadi digitalisas,” kata Setyo.

Namun selain itu, Setyo juga mengaku di kepengurusan yang baru itu pihaknya akan melakukan edukasi kepada koperasi-koperasi di Kota Cilegon sebagai target utamanya.

“Target kita saat ini hingga 2025 adalah menjadikan peranan Dekopinda bermanfaat. Untuk itu target pertamanya kita perlu mengedukasi seluruh anggota koperasi di Kota Cilegon,” ujarnya.

]]>

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top