Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Tawarkan Beasiswa Kuliah Hingga Ikatan Kerja, Animo Pendaftar Politeknik Industri Petrokimia Banten Sangat Tinggi

Esih Yuliasari

| 27 April 2024

| 15:30 WIB

Politeknik Industri Petrokimia Banten
Direktur Politeknik Industri Petrokimia Banten saat menjelaskan berbagai kelengkapan laboratorium yang ada di Kampus yang dipimpinnya. (FOTO: ESIH/EKBISBANTEN.COM).

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Animo masyarakat untuk menjadi mahasiswa Politeknik Industri Petrokimia Banten terbilang sangat tinggi.

Hal itu tercermin dari banyaknya pendaftar yang sudah mendaftarkan diri untuk menjadi bagian dari kampus yang berada di bawah Kementerian Perindustrian tersebut.

Di mana, sejak di buka awal tahun ini hingga Sabtu (27/4) jumlah pendaftar Politeknik Industri Petrokimia Banten sudah mencapai 4334 pendaftar.

Padahal seyogyanya mahasiswa yang akan diterima yakni hanya sebanyak 135 orang artinya rasio penerimaannya sangat tinggi yaitu 1:31.

Direktur Politeknik Industri Petrokimia Banten, Supardi mengungkapkan jumlah 4334 pendaftar yang ada saat ini masih bisa terus bertambah.

Pasalnya, saat ini pihaknya masih membuka pendaftaran untuk mahasiswa baru angkatan ke-3 tahun ajaran 2024/2025.

“Untuk masuk ke Politeknik Industri Petrokimia Banten ini ada tiga jalur yaitu prestasi, bersama dan mandiri. Untuk jalur prestasi kita sudah ada 2011 pendaftar, jalur bersama baru dibuka Minggu ini jumlahnya 201 pendaftar dan jalur mandiri 2102 pendaftar,” ungkapnya.

“Jumlah ini tentu akan terus bertambah karena jalur mandiri masih akan dibuka hingga akhir Juni 2024. Tapi hingga saat ini rasio penerimaannya terbilang sangat tinggi yaitu 1:31,” sambung Supardi.

Adapun, tingginya animo masyarakat untuk dapat menjadi mahasiswa Politeknik Industri Petrokimia Banten bukan tanpa sebab.

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Scroll to Top