Minggu, 8 September 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Tanggapi Keberatan KPU Soal Anggaran Pilkada 2024, Ini Kata Kepala BPKAD Kota Serang

Esih Yuliasari

| Senin, 28 Agustus 2023

| 14:02 WIB

Ilustrasi Pemilu.

EKBISBANTEN.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang melalui Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) menanggapi penolakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Serang terkait anggaran untuk Pilkada 2024.

Adapun KPU Kota Serang merasa keberatan lantaran anggaran untuk Pilkada 2024 yang diberikan oleh Pemkot Serang sebesar Rp27,5 miliar.

Menanggapi hal tersebut, Kepala BPKAD Kota Serang, Imam Rana Hardiana mengatakan, terkait anggaran yang diusulkan oleh Pemkot Serang untuk KPU tersebut masih dalam pembahasan.

Imam menjelaskan, penyelenggaraan Pilkada tidak hanya untuk KPU saja. Melainkan juga fokus kepada Bawaslu yang memiliki kegiatan serupa dalam mengawasi jalannya Pemilu maupun Pilkada.

“Ini masih dibahas, dan kami menyiapkan dana cadangan untuk penyelenggaraan Pilkada 2024 secara keseluruhan. Mulai dari Pileg hingga lainnya. Jadi dana cadangan yang kami sediakan itu terbagi untuk KPU, Bawaslu, dan kegiatan lainnya yang terlibat dengan Pemilu,” katanya.

Imam menuturkan terkait keberatan KPU Kota Serang dengan anggaran sebesar Rp27,5 miliar itu, sudah dibahas oleh tim anggaran.

Namun, dari hasil pertemuannya dengan KPU, Imam mengaku, KPU Kota Serang tetap menerima, hanya saja akan ada beberapa kegiatan nantinya tidak dapat terlaksanakan.

“Prinsip KPU itu menerima apa pun juga, hanya dengan kondisi keuangan seperti itu, ada beberapa item kegiatan yang tidak dapat dilaksanakan. Mungkin itu yang nanti akan kami sinkronkan,” tandasnya.*

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top