Jumat, 29 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Tak Mau Kalah, Emak-emak di Kota Serang Ikuti Lomba Sepak Bola Peringati Hari Kemerdekaan

Budiman

| Kamis, 17 Agustus 2023

| 19:01 WIB

Tim Sepak Bola Emak-emak warga RT 01/02 Kampung Muncung, Kelurahan Sumur Pecung, Kota Serang saat berfoto bersama usai perlombaan Peringati Kemerdekaan ke-78, Kamis (17/8/2023). Foto: Budiman/Ekbisbanten.com

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Tak mau kalah dari kaum Adam, para emak-emak warga RT 01/02 Kampung Muncung, Kelurahan Sumur Pecung, Kota Serang turut memperingati hari Kemerdekaan dengan mengikuti perlombaan sepak bola.

Seolah tak puas hanya jadi penonton, Sila salah satu perwakilan dari pemain mengatakan bahwa dirinya ingin ambil bagian dalam perlombaan kali ini.

Kompak mengenakan jersey merah putih, Sila mengaku sangat sangat senang dengan perlombaan kali ini. Terlebih, aksinya dapat menjebol gawang lawan lewat umpan satu tim lalu dibalas dengan tendangannya.

“Alhamdulillah saya bisa cetak gol, sehingga menambah kedudukan poin tim saya dan bisa bermain melawan tim lain,” katanya, usai mengalahkan tim lawan, Kamis (17/8/2023).

Sila juga mengatakan bahwa jalannya pertandingan sangat kompetitif namun penuh kebersamaan bersama para warga.
Apalagi ditambah sorak-sorak dari penonton yang membuatnya makin berambisi memenangkan pertandingan.

“Harus menang,” ujarnya.

Adapun Rifai selaku wasit yang menengahi pertandingan sepak bola di lapangan mengatakan bahwa dirinya selalu menjaga sportifitas.

Kemudian ia juga berkata bahwa perlombaan ini tidak hanya menjadi ajang untuk berolahraga, perlombaan ini menggambarkan semangat persatuan Kampung Muncung.

Para peserta, yang mayoritas adalah ibu rumah tangga, dengan antusias memainkan permainan yang biasanya terkait dengan kaum pria.

“Kegiatan ini menjadi bukti bahwa semangat perayaan HUT RI dapat dirayakan dengan cara yang beragam dan kreatif. Para emak-emak yang berpartisipasi menunjukkan bahwa semangat nasionalisme dapat bersatu dengan kegembiraan dalam olahraga, memupuk rasa kebersamaan yang kuat di tengah-tengah masyarakat,” tandasnya.

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top