Stok Materai Tempel Rp10.000 di Kantor Pos Cabang Serang Ada 250.000 Keping

| Jumat, 29 Januari 2021

| 12:48 WIB

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Kantor Pos Cabang Serang sudah menyediakan materai tempel Rp10.000 sebanyak 250.000 keping untuk dijual secara luas kepada masyarakat umum, Jumat (29/1).

[adrotate group="5"]

Manajer Keuangan Kantor Pos Cabang Serang Setya Dani mengatakan, dari jumlah tersebut materai tempel Rp10.000 yang sudah terjual sebanyak 3.000 keping.

“Untuk mekanisme pembelian bisa dilakukan dengan datang ke kantor pos terdekat dan ditukar langsung dengan uang Rp10 ribu. Bisa juga melalui kanal digital di website mobileindonesia.co.id dan matrai.posindonesia.co.id serta aplikasi matrai mobile,” kata Dani saat ditemui wartawan di Jalan Veteran nomor 3 Alun-alun Kota Serang.

Baca Juga : Materai Rp10.000 Bisa Diperoleh di Kantor Pos Terdekat

Dikatakan Dani, jumlah stok materai tersebut akan disesuaikan berdasarkan kebutuhan dan permintaan masyarkat.

Masih kata Dani, materi tempel Rp10 tersebut nantinya juga akan didistribusikan keseluruh cabang Kantor Pos area Serang, diantaranya di wilayah Serdang, Kramatwatu, Pamarayan, Petir Baros, Pakupatan dan Cikande.

“Total ada 27 Kantor Pos cabang di area Serang,” imbuhnya.

Dani melanjutkan, materai Rp6.000 dan Rp3.000 saat ini masih bisa digunakan oleh masyarakat hingga 31 Desember 2021. Namun untuk transaksi dengan nominal diatas Rp5 juta harus menggunakan materai Rp10.000.

“Bisa menggunakan tiga cara yang pertama materai Rp6000+ Rp3000, kedua Rp6000+Rp6000, dan yang ketiga materai Rp3000 sebanyak 3 keping. Atau bisa menggunakan 1 materai Rp10.000,” papar Dani.

Masih kata Dani, ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai penggunaan materai palsu yang beredar di masyarakat.

“Biasanya materai ini warnanya kusam dan dijual dengan harga murah,” pungkas Dani. (Raden)

]]>

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top