Rabu, 8 Januari 2025
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Setiap Jumat dan Sabtu Malam Ada Pesta Pasta Sepuasnya di Hotel Horison Altama Pandeglang

| Senin, 30 November 2020

| 21:00 WIB

PANDEGLANG, EKBISBANTEN.COM – Horison Altama Pandeglang menghadirkan promo menarik makan aneka pasta sepuasnya seharga Rp48 ribu/orang.

[adrotate group="5"]

Promo bertajuk “Pasta Festival” tersebut hanya berlaku pada Jumat dan Sabtu malam mulai pukul 19.00-21.00 WIB.

Marketing Communication Hotel Horison Altama Pandeglang Mardiana Dwilianarossa mengatakan, lewat promo ini pengunjung bisa menikmati aneka masakan pasta lezat yang disajikan chef Horison Altama Pandeglang.

“Dengan mengusung konsep all you can eat, pengunjung bisa makan pasta sepuasnya dan bisa mencoba satu persatu varian yang ditawarkan,” kata perempuan yang akrab disapa Dwi kepada Ekbisbanten.com lewat pesan whatsapp, Senin (30/11).

Dikatakan Dwi, dalam promo Pasta Festival ini Horison Pandeglang menawarkan 5 aneka pasta, 4 aneka saus dan 12 macam toping yang bisa dicicipi bergantian.

“Untuk aneka pasta kita sediakan mulai dari spageti, fettucini, farfalle, makaroni dan fusilli. Sedangkan untuk aneka saus ada bolognese, carbonara, aglio olio, dan napolitaine,” papar Dwi.

Sementara itu untuk varian toping para pengunjung yang hendak menikmati pasta festival bebas memilih 12 macam toping diantaranya, bakso ikan, bakso cumi, bakso ayam, smoke beef dan lain sebagainya.

Masih kata Dwi, melalu promo ini masyarakat di Pandeglang bisa mengetahui jenis-jenis pasta dan bisa mencobanya dengan harga yang sangat ekonomis.

“Ditambah lagi seluruh fasilitas hotel mulai dari kamar, area spa, meeting room, dan swimming pool sudah bisa digunakan,” pungkas Dwi. (Raden)

]]>

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top