Rektor Uniba Teken MoU dengan Dhurakij Pundit University Bangkok

| Kamis, 3 November 2022

| 10:44 WIB

Uniba
(FOTO: ISTIMEWA).
EKBISBANTEN.COM – Rektor Universitas Bina Bangsa (Uniba), Furtasan Ali Yusuf meneken nota kesepahaman/Memorandum of Understanding (MoU) dengan Presiden Dhurakij Pundit University, Darika Lathapipat.

[adrotate group="5"]

Adapun penandatanganan tersebut berlangsung di Kampus Dhurakij Pundit University yang terletak di kota Bangkok, Thailand.

Dalam rilis resmi yang diterima Ekbisbanten.com, Furtasan Ali Yusuf mengatakan kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka komitmen dan rencana pengembangan Uniba di mana salah satu visinya adalah membangun wawasan global bagi para mahasiswa.

“Karena itu, kampus ini terus membangun kerjasama dan kemitraan strategis dengan kampus di luar negeri,” ungkapnya.

Ia menjelaskan, aliansi startegis kedua perguruan tinggi ini menyepakati tujuh cakupan diantaranya yaitu pertukaran mahasiswa, dosen dan staf, riset dan publikasi bersama, berpartisipasi dalam seminar dan pertemuan ilmiah yang diselenggarakan kedua Universitas.

“Cakupan selanjutnya pertukaran naskah akademik dan berbagi informasi, pelaksanaan program akademik khusus yang berdurasi jangka pendek, mempromosikan reputasi nama kedua universitas secara bersama-sama dan pengembangan jejaring dan konektivitas secara berkelanjut,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Furtasan menuturkan program kerjasama dengan Universitas luar negeri ini akan dilakukan akan berkelanjutan oleh Uniba dengan harapan dapat mengembangkan keunggulan Uniba dalam tataran daya saing nasional dan global.

“Kami pun berharap nama Universitas Bina Bangsa bisa semakin dikenal di luar negeri, menarik perhatian masyarakat di negara lain, sehingga kedepannya mahasiswa asing juga dan berminat dan menikmati kuliah di Uniba,” terangnya.

Apalagi secara fisik, lanjut Furtasan, Uniba kini sedang ditata dan dilengkapi dengan prasarana yang akan mengoptimalkan kegiatan akademis maupun ekstrakurikuler.

Selain itu, pria yang akrab disapa Fay tersebut mengatakan kerjasama dengan universitas luar negeri dimaksudkan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa agar mendapatkan pengalaman internasional dengan mengikuti program-program yang diselenggarakan oleh mitra strategis kampus.

“Hal ini diharapkan dapat menjadi pengalaman berharga bagi mahasiswa sebagai bekal masa depan agar hidup lebih layak dan sejahtera, sebagaimana harapan banyak orang tua mahasiswa,” pungkasnya.*

]]>

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top