Jumat, 18 Oktober 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Pengurus ISLAH Resmi Dilantik, Siap Sumbang Kontribusi Majukan Cilegon

Budiman

| Senin, 14 Oktober 2024

| 09:54 WIB

Foto bersama pengurus ISLAH usai dilantik di gedung DPRD Kota Cilegon, Minggu (13/10/2024). Foto: Budiman/Ekbisbanten.com.

CILEGON, EKBISBANTEN.COM– Pengurus Ikatan Santri Alumni Al-Hasyimiyah atau ISLAH periode 2024 – 2028 resmi dilantik. Pelantikan tersebut digelar di Aula DPRD Kota Cilegon pada Minggu, 13 Oktober 2024.

Dengan tema “Bergerak Bersama Dalam Satu Komitmen Untuk Kemajuan ISLAH yang Produktif dan Inovatif Demi Kemaslahatan Umat”, organisasi alumni itu siap menyumbang kontribusi majukan Kota Cilegon.

Adapun yang hadir dalam acara ini ialah, para Pemimpin Pondok Pesantren Al-Hasyimiyah, BNN Kota Cilegon, serta Kepala Kesbangpol Kota Cilegon Sri Widayati.

Sri Widayati dalam sambutannya memberikan apresiasi terhadap pelantikan tersebut. Ia juga memberikan pesan pada ISLAH untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Ia berharap dengan pelantikan ini, ISLAH dapat memberikan kontribusi positif lewat perannya dalam bidang pendidikan, terutama dikalangan santri di Kota Cilegon.

“ISLAH harus memberikan kontribusi positif terhadap kemajuan bangsa, khususnya di Kota Cilegon, serta bersinergi dengan pemerintah untuk mewujudkan masyarakat Cilegon yang adil dan makmur,” katanya.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Ketua ISLAH Azhar Salim Regar usai dilantik mengaku siap berkomitmen untuk memajukkan Kota Cilegon lewat bidang pendidikan.

“Kita tentunya siap, akan terus berkomitmen dan bersinergi dengan Pemkot Cilegon untuk mengawal pembangunan, terutama di bidang pendidikan,” tegasnya.

Agenda terdekat usai pelantikan para pengurus, ia mengaku bakal menggelar diskusi dengan para paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon.

“Kita akan undang, ajak diskusi, bertukar pikiran. Tentunya untuk Kota Cilegon juga,” tutupnya.

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top