Administratif dan Faktual

Administratif dan Faktual

Pemkab Serang Bagikan 1.386 Paket Sembako untuk Warga yang Isoman

Admin

| 16 Juli 2021

| 21:23 WIB

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang melalui Dinas Sosial (Dinsos) menyatakan sudah membagikan sebanyak 1.386 paket sembako kepada warga yang sedang menjalani isolasi mandiri (isoman) di 23 kecamatan. Diharapkan, bantuan jaminan pengaman sosial atau JPS bisa membantu warga yang isoman akibat terpapar covid-19.

[adrotate group="5"]

“Sudah di distribusikan di 23 kecamatan, yang paling banyak Kecamatan Kramatwatu 333 paket sembako,” ujar Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinsos Kabupaten Serang Nanang Supriatna melalui keterangan tertulis, Jum’at (16/7).

Bantuan sembako merupakan program jaminan pengaman sosial atau JPS baru di distribusikan di 23 kecamatan dari 29 kecamatan, lantaran untuk 6 kecamatan belum menyampaikan data karena masih dalam proses pendataan. “Yang enam kecamatan belum menyerahkan data,” jelas Nanang.

Editor :Rizal Fauzi

Tags

Bagikan Artikel

Berita Terkait

Berita Terpopuler

Scroll to Top