PANDEGLANG, EKBISBANTEN.COM – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tiba di Pandeglang dalam rangka Safari Ramadan. Kedatangan AHY berhasil memantik antusiasme masyarakat ketika mengunjungi bazar takjil Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Gedung Juang, tepatnya Jalan Bank Banten, dekat Wisata Kuliner Pandeglang, Senin (17/4/2023).
Kegiatan tersebut berlangsung pada pukul 16.00 WIB, setelah sebelumnya AHY berziarah ke makam ulama Banten Abuya Dimyati.
”Di bulan suci Ramadan ini, saya juga terus melakukan safari di berbagai daerah, Kabupaten/Kota dan Banten ini merupakan perjalanan terakhir sebelum menjelang IdulFitri. Setelah ziarah ke makam Abuya Dimyati di Pandeglang, kita akan ngabuburit di Gedung Juang ada jalan bank Banten nanti kita akan menyapa masyarakat saya dengar, juga biasanya masyarakat juga mencari takjil sore hari disitu, dan semoga bisa bersilaturahmi dan menyapa masyarakat yang ada disana,” dikatakan AHY Kepada awak media.
Sepanjang pantauan ekbisbanten di lokasi, Kedatangan AHY di Pandeglang membuat masyarakat sangat senang dan penasaran akan sosok Ketua Umum Partai Demokrat, hal itu terbukti dengan banyaknya warga yang datang untuk sekedar menyambut kedatangan AHY ketika ngabuburit di bazar takjil Pandeglang.
Menjelang berbuka puasa, AHY ditemani istri Anisa Pohan dan rombongan diantaranya Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Banten Iti Jayabaya, Anggota DPR RI Fraksi Demokrat Rizky Natakusumah, Ketua DPC Demokrat Kabupaten Pandeglang Fuhaira Amin dan juga Bupati Kabupaten Pandeglang Irna Narulita Natakusumah, turut memborong takjil yang didagangkan oleh beberapa pelaku UMKM.
AHY yang juga berkesempatan menyapa dan berdialog langsung dengan para pelaku UMKM itu, disambut dengan beberapa kesenian daerah Pandeglang yaitu rampak bedug dan pementasan seni dan budaya asli Banten seperti, debus dan pencak silat.
Berhasil meriah, kegiatan yang dipenuhi warga tersebut ditutup dengan orasi politik AHY kepada masyarakat Pandeglang dan dilanjutkan buka bersama sekaligus memberikan santunan kepada duafa.