SERANG, EKBISBANTEN.COM – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat) menggelar media update dan halal bihalal di salah satu Hotel di Kota Serang, Selasa (9/5/2023).
Kegiatan bertajuk ‘meleSATUmbuh: Lebih Dekat, Lebih Kuat’ tersebut memaparkan catatan kinerja operasional dan finansial Indosat yang melesat tumbuh hingga dua digit pada kuartal pertama 2023.
Tidak hanya itu, para pembicara dalam kesempatan tersebut juga turut mengapresiasi peran media khususnya di Banten yang aktif dalam pemberitaan IOH dan memiliki share of voice tertinggi diantara media di wilayah lainnya.
BACA JUGA: IOH Hadirkan Gerai IM3 dengan Konsep Baru yang Lebih “Comfy” untuk Tingkatkan Pengalaman Pelanggan
Dalam kesempatannya, VP-Head of Sales IM3 West Botabek Area, Moh. Ali Safitri berterima kasih atas peran media khususnya di Banten yang telah aktif memberitakan IOH.