Teranyar, Reza Fajar salah satu atlet catur yang berhasil meraih mendali emas dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua dan Samsul Nugraha seorang ASN Pemkab Pandeglang dari atlet CCC berhasil masuk 20 besar non master yang digelar oleh Kopasus Mawar 11 tingkat nasional.
Meski, Reza membawa nama Papua dalam ajang olahraga bergengsi tersebut adalah binaan dari Pengcab Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kabupaten Pandeglang dari Cilik Chess Club (CCC) Pandeglang dibawah binaan Emus Mustagfirin yang juga Pengurus KONI Pandeglang.
Emus Mustagfirin yang juga Ketua Organda Provinsi Banten ini mengatakan, Kabupaten Pandeglang mempunyai banyak sekali potensi atlet yang berbakat dari 35 Kecamatan yang ada bahwa Kabupaten Pandeglang sering mengirim atlet terbaik di ajang bergengsi dari berbagai cabang olahraga (Cabor) yang ada di KONI Pandeglang.
“Pandeglang ini sangat luar biasa, banyak sekali atlet berbakat seperti di volly, basket, sepak bola hingga catur sering kita gelar event dalam pencarian bakat di Cabor itu, selalu disupport dan didukung oleh Pak Dimyati Natakusumah yang kini menjadi Anggota DPR RI. Bahkan beliau (Dimyati,-red) ikut menyaksikan hingga memberikan bonus pada para atlit berprestasi yang meraih juara, baik sepak bola, volly dan catur,” beber Emus kepada awak media, Senin (03/01).
Pria yang peduli terhadap dunia olah raga di Kabupaten Pandeglang ini, bahwa selain KONI Pandeglang sebagai wadah pembinaan pencari bakat atlit berprestasi disemua cabor juga butuh dukungan seluruh staekholder yang ada termasuk para pengusaha swasta dan BUMN yang ada sangat diperlukan dalam pembinaan olah raga yang telah membawa harum daerah.
“Tentunya itu semua dilakukan komunikasi dan koordinasi yang baik serta kolaborasi dalam upaya untuk membina para atlit berbakat dan berprestasi. Semua masyarakat
perlu sadar bahwa, para atlet merupakan icon yang bisa membawa harum nama daerah. Untuk itu, saya berharap baik pengusaha, pemerintah, masyarakat, ayo sama-sama kita dukung dan support dalam pembinaan olah raga yang lebih baik,” kata Mustagfirin.
Salah satu tokoh yang juga sangat peduli dengan dunia olahraga di Pandeglang, kata Emus, yakni Dimyati Natakusumah yang juga menjabat sebagai DPR RI dari sejak menjabat Bupati Pandeglang selama dua periode ini.
“Kalau DPR RI saja peduli, terlebih kepedulian juga harus diberikan kepada para atlet dari KONI Pandeglang dan jangan sampai yang membina atlet ini berorientasi kepada keuntungan pribadi saja. KONI Pandeglang harus segera menggelar raker untuk pembinaan atli yang lebih baik, sesuai tupoksinya masing-masing cabang olah raga agar lebih memperhatikan atlit berprestasi yang bisa mengharumkan nama baik daerah di kancah nasional,” harapnya.
Ia menambahkan bahwa peran KONI sendiri melakukan pembinaan dan pengembangan olah raga berprestasi dengan mengkoordinasikan dan mengkomunikasikan dengan Pemkab Pandeglang serta staekholder yang ada untuk kemajuan olah raga tersebut.
“Tidak ada yang tidak mendukung dan mensuport para atlit berprestasi yang membawa nama baik daerah, bila kita berkolaborasi yang baik, terutama komunikasi,” pungkasnya. **
]]>