SERANG, EKBISBANTEN.COM – PT Volta Indonesia Semesta semakin gencar menambah jaringan penjualannya.
Terbaru, perusahaan yang berfokus menghadirkan teknologi kendaraan listrik tersebut bekerjasama dengan PT Arjuna Cakra Elektrik meresmikan main dealer di Banten pada Minggu (21/1/2024).
Adapun main dealer itu tepatnya terletak di Jalan Raya Serang-Pandeglang, KM 4, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, Provinsi Banten.
Direktur Utama PT Arjuna Cakra Elektrik, Aldwin Ibrahim mengaku bersyukur atas dukungan berbagai pihak dapat membuka main dealer Volta Banten.
Ia mengungkapkan kehadiran main dealer Volta Banten diharapkan menjadi solusi bagi masyarakat di era yang memerlukan mobilitas tinggi seperti saat ini.
“Saya punya pemahaman, punya kepercayaan Volta adalah solusi. Apalagi di era saat ini mobilitas masyarakat kebutuhan paling penting dan utama,” katanya.
Aldwin menjelaskan, hadirnya Volta di Banten bukan tanpa pertimbangan. Menurutnya, Banten merupakan salah satu pasar yang bagus dan ditunjang dengan infrastruktur yang sudah rapi.
“Dari data yang kami pelajari, pengguna motornya banyak. Kalau motor konvensional ketiga terbanyak di Indonesia. Pasar yang luar biasa di Banten ini. Apalagi seperti di Kota Serang secara infrastruktur juga sudah rapi,” terangnya.
Lebih lanjut, Aldwin menuturkan ke depan, pihaknya akan membuka beberapa sub dealer yang tersebar di beberapa wilayah mulai dari Serang, Cilegon, Pandeglang hingga Lebak.
“Semua yang hebat bermula dari hal-hal kecil. Oleh karenanya, doakan dari main dealer ini kami akan berkembang menjadi salah satu dealer yang disegani,” ujarnya.
Sementara itu, Manager Main Dealer Volta Banten, Galang Rustariko menyampaikan berbagai keunggulan pelayanan yang dimiliki Volta. Di mana pihaknya tidak hanya menjual unit motor listrik akan tetapi juga jasa.
“After sales, kita bukan hanya jual unit tapi juga jual jasa. Jadi nanti costumer bisa datang ke dealer untuk pengecekan unit, penggantian cakram rem, dan lain-lain,” ungkapnya.
Ia menyebut ke depan pihaknya juga membuat costumer relationship. Di mana dealer berusaha membangun kepercayaan dari costumer dengan cara dapat terhubung sepenuhnya.
“Selain itu, untuk after sales pengurusan surat-surat seperti STNK dan BPKB itu semua dari kita, konsumen tidak perlu mengurus sendiri karena sudah include pembayaran unit,” tukas Galang.
Berikut model, tipe dan harga motor listrik yang ada di main dealer Volta Banten:
Model Volta 401
Tipe Lite : Rp12.000.000
Tipe Reguler : Rp18.350.000 (Subsidi Pemerintah Rp7 juta sehingga harga jualnya menjadi Rp11.350.000)
Tipe S : Rp20.100.000
Model Volta Virgo
Tipe Lite : Rp13.000.000
Tipe Reguler : 18.900.000 (Subsidi Pemerintah Rp7 juta sehingga harga jualnya menjadi Rp11.900.000)
Tipe S : Rp21.000.000
Model Volta Mandala
Tipe Lite : 12.900.000
Tipe Reguler : 19.750.000 (Subsidi Pemerintah Rp7 juta sehingga harga jualnya menjadi Rp12.750.000
Tipe S : 22.000.000.
Diketahui, main dealer Volta Banten juga menyiapkan garansi selama 2 tahun untuk tiga item yakni dinamo, baterai dan controller.
Selain itu, untuk pembelian motor Volta tipe Lite dan S selain mendapatkan STNK, plat nomor, BPKB, dan baterai juga akan mendapatkan souvenir menarik.*