Rabu, 18 September 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Libur Lebaran 2024, Wisatawan Menyemut di Pantai Anyer – Cinangka

Ismatullah

| Sabtu, 13 April 2024

| 12:26 WIB

Pantai Anyer
Wisatawan di Pantai Sambolo Anyer, Kabupaten Serang menyemut, Sabtu(13/4/2024). (Foto: Ismatullah/Ekbisbanten.com)

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Memasuki musim libur Lebaran 2024 pada H+4, wisatawan menyemut di Pantai Anyer – Cinangka, Kabupaten Serang, Sabtu (13/4/4).

Berdasarkan pantauan wartawan di lokasi, sejumlah pantai yang ada di Anyer dan Cinangka dipadati wisatawan lokal. Salah satunya di Pantai Sambolo Anyer, Kabupaten Serang.

Hendri, salah satu wisatawan asal Karawaci, Kabupaten Tangerang mengatakan, dirinya mengajak anak, istri, beserta keluarganya untuk menikmati suasana Pantai Sambolo Anyer.

BACA: Satlantas Polres Cilegon Berlakukan Sistem One Way Arah Wisata Anyer

“Iya setiap tahun memang rutin ke sini kalau musim libur lebaran,” ujar Hendri kepada Ekbisbanten.com.

Hendri mengatakan, memilih datang ke Pantai Sambolo Anyer karena terdapat pasir putih dan pemandangan pantai yang Indah.

“Terus wisata ke sini harganya terjangkau,” ucapnya.

BACA: Pedagang Asongan Raup Cuan Berkat Kemacetan Dijalur Objek Wisata Anyer

Lebih lanjut Hendri menceritakan, berangkat ke Pantai Sambolo Anyer dari pukul 06.30 WIB pagi untuk menghindari kemacetan.

“Tapi tetap aja tadi kena macet. Bahka saya harus keluar dari Gerbang Tol Merak karena Gerbang Tol Cilegon Timur dan Cilegon Barat ditutup petugas,” terang Hendri.***

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top