Karyawan XL Axiata Wakafkan Pembangkit Listrik di Pelosok Kalbar

Admin

| 27 Desember 2020

| 13:22 WIB

EKBISBANTEN.COM – Karyawan PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) melalui Majlis Ta’lim (MTXL) telah merampungkan pembangunan sebuah Balai Energi atau pembangkit listrik di Sanggau, Kalimantan Barat. Wakil Bupati Sanggau, Yohannes Ontot, M.Si bersama Amir MTXL, Nashrul Hendarsyah meresmikan fasilitas tersebut pada Sabtu (19/12).

[adrotate group="5"]

Turut hadir di acara ini antara lain Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kab. Sanggau, Drs. Alisius, Kepala Desa Nanga Biang, Muardi, Kepala Dusun Sebongkup, Abo Viktor, dan Komisioner Baznas Kab. Sanggau, Indra.
 
Group Head XL Axiata Regional Jabodetabek & Kalimantan, Francky Rinaldo Pakpahan mengatakan,

“Wakaf balai energi listrik di pelosok Kalbar ini merupakan salah satu program sosial karyawan XL Axiata melalui Program Employee Berbagi – Bersama Bangun Negeri. Pembangkit listrik ini memanfaatkan tenaga matahari. Daya listrik yang dihasilkan sekitar 30 ribu watt per hari yang kemudian dialirkan ke rumah-rumah warga. Pembangunan yang telah rampung pengerjaannya dilakukan kurang lebih dua bulan yang dimulai pada pertengahan Oktober 2020 lalu,” kata Francky.
 
Balai energi tersebut berlokasi di Dusun Sebongkup, Desa Nanga Biang, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Provinsi Kalimantan Barat. Di dusun ini tinggal 144 KK dengan sekitar 600 jiwa.

Editor :Rizal Fauzi

Tags

Bagikan Artikel

Berita Terkait

Berita Terpopuler

Scroll to Top