Sabtu, 23 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Kapolda dan Forkopimda Banten Ikuti Zoom Meeting Ops Lilin 2022

Asra

| Minggu, 1 Januari 2023

| 07:00 WIB

Kapolda dan Forkopimda Ops Lilin
Kapolda dan Forkopimda Banten melakukan zoom meeting bersama Kapolri dan Panglima TNI. (FOTO: BIDHUMAS).

KOTA SERANG, EKBISBANTEN.COM – Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto didampingi Wakapolda Banten Brigjen Pol Ery Nursatari bersama Forkopimda Provinsi Banten mengikuti zoom meeting Ops Lilin 2022.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Pos Pelayanan Alun-alun Kota Serang pada Sabtu (31/12) malam.

Hadir dalam kegiatan itu, Pj Gubernur Banten Al Muktabar, Danrem 064/Maulana Yusuf Brigjen TNI Tatang Subarna, Karo Tekinfo Div Polri Brigjen Edi Setio Budi Santoso, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Banten Tri Nurtopo, PJU Polda Banten, Dandim 0602 Serang dan lain-lain.

Kegiatan zoom meeting dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo didampingi Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono yang diikuti seluruh Forkopimda se-Indonesia.

Dalam kesempatan ini Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga menjelaskan bahwa sampai saat ini situasi berjalan kondusif.

“Menjelang akhir tahun 2022 secara umum menggambarkan situasi yang kondusif khususnya untuk wilayah Banten sampai dengan 1 jam sebelum berakhirnya tahun 2022 tidak ada kasus yang menonjol,” katanya.

Kemudian Shinto menerangkan situasi di Pelabuhan Merak yang dikabarkan off karena gelombang tinggi.

“Dari informasi terkini Pelabuhan Merak saat ini diberhentikan sementara operasionalnya demi mengutamakan keselamatan pengunjung dan dimohon kepada pengguna jasa Pelabuhan Merak untuk bisa beristirahat pada rest area atau menunda perjalanan sejenak sampai dengan mengikuti perkembangan,” ujar Shinto.

Sementara di Alun-alun Kota Serang terlihat kepadatan masyarakat namun situasi berjalan aman terkendali.

“Sampai saat ini masyarakat sangat antusias untuk bisa mengikuti kegembiraan melepas tahun 2022 dan menyambut harapan baru di tahun 2023 serta kami ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah menerapkan himbauan dari Bapak Kapolda Banten untuk tidak menggunakan petasan yang dapat membahayakan keselamatan,” ungkap Shinto.

Lebih lanjut Ia menerangkan bahwa pada Minggu (01/01) adalah puncak arus wisata yang mana kami juga telah menyiapkan strategi penanganan arus lalu lintas dan menyiapkan personel di setiap Pos Pam maupun Pos Yan.

“Kami memprediksi puncak arus wisata pada Minggu esok hari akan terjadi di jalur wisata terutama Anyer dan Cinangka, dalam konteks ini kami menerapkan tiga situasi dalam pengelolaan arus lalu lintas yang pertama adalah situasi hijau ketika semua rangkaian masyarakat berjalan dengan lancar,” jelas Shinto.

“Kemudian ada situasi kuning ketika ada hambatan pada titik-titik tertentu dan terakhir situasi merah ketika memang jalur tersebut terjadi hambatan yang luar biasa dimana mobilitas masyarakat yang tidak berjalan lancar,” pungkasnya.***

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top