Kado Terindah Universitas Primagraha Untuk Rakyat Indonesia

Admin

| 28 Juni 2021

| 09:25 WIB

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Universitas Primagraha (UPG) Serang berkomitmen menghadirkan biaya pendidikan terjagkau untuk memperluas akses pendidikan di Tanah Air, khususnya Provinsi Banten.

[adrotate group="5"]

“Karena UPG ini ingin membangun bangsa dan masyarakat Banten, terutama yang kondisinya perlu kita bantu. Maka kebijakan dari yayasan dan rektorat, kita memberikan peluang kepada mereka yang belum mampu untuk masuk (kuliah) dengan biaya Rp150/bulan, Rp250 ribu/bulan dan bantuan dari yayasan dengan potongan sampai 50 persen,” kata Rektor UPG Romli Ardie kepada wartawan di sela-sela Acara Sosialisasi Dies Natalis UPG ke-1 di salah satu hotel di Kota Serang, Jumat (25/6).

Turut hadir, Pembina Yayasan Insan Pelita Pratama Indonesia (YIPPI) H. Haerofiatna dan Ketua YIPPI Khaeroni.

Dengan biaya kuliah terjangkau tersebut diharapkan mampu mendorong semangat mahasiswa untuk dapat meraih pendidikan yang lebih baik.

“Apalagi diisampaikan juga oleh ketua yayasan bahwa, yayasan ini ingin mengabdikan diri dalam rangka membantu dan menumbuhkan warga/masyarakat Banten khususnya (mengenyam pendidikan tinggi),” katanya.

Editor :Rizal Fauzi

Tags

Bagikan Artikel

Berita Terkait

Berita Terpopuler

Scroll to Top