Administratif dan Faktual

Administratif dan Faktual

Jokowi Minta Sektor Kesehatan Diutamakan Dibanding Pemulihan Ekonomi

Admin

| 7 September 2020

| 15:15 WIB

EKBISBANTEN.COM – Presiden Joko Widodo meminta Satgas Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional mendahulukan aspek kesehatan dibandingkan pemulihan ekonomi.
Hal itu disampaikan Presiden Jokowi saat membuka Sidang Kabinet tentang pemulihan sektor kesehatan dan ekonomi di Istana Negara, Jakarta, Senin (7/9).

[adrotate group="5"]

“Perlu saya ingatkan, sekali lagi bahwa kunci dari ekonomi kita agar baik adalah kesehatan yang baik. Kesehatan yang baik akan menjadikan ekonomi kita baik,” kata Presiden Jokowi melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden.

“Artinya fokus kita tetap nomor satu adalah kesehatan, adalah penanganan Covid-19. Karena memang kuncinya ada di sini,” lanjut dia.

Bahkan, Kepala Negara sampai mengingatkan dua kali bahwa penanganan sektor kesehatan yang baik pasti akan memberikan dampak pemulihan ekonomi yang baik pula.

“Ekonomi akan mengikut. Sekali lagi kalau penanganan covid baik, kalau kesehatan baik, ekonominya juga akan membaik,” lanjut dia.

Editor :Rizal Fauzi

Tags

Bagikan Artikel

Berita Terkait

Berita Terpopuler

Scroll to Top