EKBISBANTEN.COM – Bulan Suci Ramadan yang jatuh pada Maret 2023 mulai mendongkrak aktivitas belanja masyarakat .
Data Bank Indonesia (BI) menunjukkan, Indeks Penjualan Riil (IPR) Maret 2023 sebesar 215,2 atau naik dari 201,2 pada bulan Februari 2022.
Selain data BI, data Mandiri Institute juga menunjukkan adanya peningkatan belanja masyarakat di bulan Maret 2023.
Hasil Mandiri Spending Index menunjukkan, indeks nilai belanja pada akhir Maret 2023 mencapai 136,4 atau tertinggi sejak Januari 2023.
Hal itu diungkapkan oleh Head of Mandiri Institute Teguh Yudo Wicaksono dikutip dari kontan.co.id, Kamis (13/4).
“Tren kenaikan belanja berlangsung sejak akhir Februari 2023 dan mengalami akselerasi seiring dimulainya bulan Ramadan di akhir Maret 2023,” katanya.
Menurut Yudo, selain karena pola musiman, ini juga seiring dengan penghapusan pembatasan mobilitas masyarakat (PPKM) sejak awal tahun yang mendorong aktivitas ekonomi masyarakat.