Jumat, 22 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Jasa Raharja Bagikan 2 Ribu Masker Gratis ke Warga Kota Serang

Mohamad Yusuf Fadilah

| Rabu, 21 Oktober 2020

| 15:00 WIB

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Angkasa Pura II bersama Jasa Raharja Cabang Banten membagikan 15.000 pcs masker secara gratis kepada penumpang Terminal Pakupatan dan pedagang Pasar Induk Rau, Kota Serang, Rabu (21/10).

[adrotate group="5"]

Kepala Jasa Raharja Cabang Banten Dodi Apriansyah mengungkapkan, pembagian masker itu bentuk kepedulian BUMN dalam mencegah warga terpapar virus korona.

“Makanya Angkasa Pura 2 sebagai Satgas BUMN Provinsi Banten yang menjadi BUMN donatur membagikan masker sebanyak 15.000 pcs. Khusus untuk Kota Serang PIC nya Jasa Raharja Cabang Banten sebanyak 2.000 pcs yang dibagikan di Pasar Tradisional dan Terminal Pakupatan Serang,” ujar Dodi Apriansyah.

Dodi mengatakan, pembagian masker sekaligus sosialisasi ke masyarakat mengenai adaptasi kebiasaan baru (AKB) atau new normal terkait pencegahan penyebaran Covid-19.

“Tujuan program AKB ini antara lain meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya melakukan pencegahan penyebaran Covid-19, khususnya bagi pengguna terminal dan pasar tradional,” katanya.

Tujuan lainnya lanjut Dodi, guna meningkatkan brand/product awareness dana positive image BUMN di masyarakat, khususnya bagi pengguna terminal dan pasar tradisional.

“Serta meningkatkan enggagement pekerja millenial terhadap BUMN dan kepedulian mereka terhadap masyarakat,” katanya. (Red)

]]>

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top