Jumat, 22 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Jangan Asal-asalan! Ini Lima Teknik Berjualan untuk Menarik Konsumen

Maulana Abdul Haq

| Selasa, 3 Oktober 2023

| 11:20 WIB

Teknik Berjualan
Seorang wanita sedang memegang produk usahanya. (Foto: Freepik.com)

CILEGON, EKBISBANTEN.COM – Memulai bisnis atau berjualan tentu bukanlah sesuatu yang mudah. Setidaknya, untuk memulai bisnis atau berjualan diperlukan modal yang cukup sesuai kebutuhan.

Selain diperlukan modal, memulai bisnis atau berjualan juga perlu yang dinamakan konsistensi dan inovasi yang kreatif agar dapat menarik para konsumen.

Namun, ternyata dalam bisnis atau berjualan juga memiliki sejumlah teknik yang tujuannya untuk menarik minat para konsumen terhadap produk.

Dikutip dari postingan Instagram resmi @kemendag, dijelaskan bahwa setidaknya ada lima teknik berjualan untuk menarik para konsumen. Teknik-teknik itu antara lain:

  1. Penawaran Terbatas

Berikan penawaran istimewa dengan batasan waktu untuk konsumen, seperti besaran diskon dalam batas waktu tertentu. Hal ini akan mendorong konsumen untuk segera melakukan pembelian.

  1. Bonus Khusus

Berikan bonus atau barang gratis untuk setiap pembelian, seperti sampel produk atau tutorial eksklusif.

  1. Live Streaming Produk

Gunakan platform live streaming untuk memperlihatkan produk secara langsung. Jawab pertanyaan dan interaksi secara langsung dengan calon pembeli untuk meningkatkan keinginan calon pembeli melakukan transaksi.

  1. Penawaran Khusus untuk Early Birds

Berikan insentif kepada pelanggan yang berani melakukan pembelian pertama. Insentif dapat berupa potongan harga atau bonus tambahan.

  1. Program Loyalitas

Tawarkan insentif bagi pelanggan yang sering berbelanja, seperti diskon eksklusif atau akses awal ke penawaran baru.

Demikian lima teknik berbisnis atau berjualan yang dapat menarik para konsumen. Semoga bermanfaat!

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top