Hypermart MoS ajak Konsumen Ikuti Lomba Menarik Berhadiah Voucher Belanja

Hypermart serang ajak konsumen lomba menarik
Hypermart Mall of Serang mengajak konsumen melakukan lomba roda keberuntungan saat momen kemerdekaan. (Foto/Hypermart for Ekbisbanten.com)

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Hypermart Mall of Serang (MoS), sebagai salah satu toko ritel yang menjual berbagai macam kebutuhan pokok rumah tangga, mengajak para konsumen untuk mengikuti berbagai lomba menarik dengan hadiah voucher belanja senilai ratusan ribu rupiah.

HRD Hypermart MoS Eros Masruroh mengatakan, event menarik tersebut dilaksanakan dalam memeriahkan momen kemerdekaan selama bulan Agustus 2023.

“Setiap hari Minggu di bulan Agustus, kita mengajak konsumen untuk ikut berbagai lomba seperti shoping trolli, roda keberuntungan, makan donat, hingga makan semangka, puncaknya besok 17 Agustus kita akan langsung adakan tiga lomba sekaligus,” kata Eros kepada Ekbisbanten.com, Rabu (16/8/2023).

Eros melanjutkan, syarat konsumen bisa mengikuti lomba ini cukup mudah, yakni cukup belanja Rp100 sampai Rp500 ribu konsumen berkesempatan mengikuti lomba seru tersebut.

Editor :Rizal Fauzi

Tags

Bagikan Artikel

Scroll to Top