Jumat, 17 Januari 2025
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Honda Banten Hadirkan Promo Awal Tahun dengan Diskon Menarik Bertajuk ‘Hatur Nuhun’

| Jumat, 17 Januari 2025

| 10:31 WIB

SERANG, EKBISBANTEN.COM – PT Mitra Sendang Kemakmuran, sebagai Main Dealer Sepeda Motor Honda untuk wilayah Banten, kembali menghadirkan program spesial awal tahun bertajuk “Hatur Nuhun: Honda Angsuran Turun, Untung Awal Tahun”.

Program ini menawarkan berbagai promo menarik untuk konsumen yang ingin memiliki sepeda motor Honda dengan keuntungan maksimal.

Adapun dalam program ini, konsumen dapat menikmati berbagai penawaran spesial, di antaranya Diskon Angsuran hingga Rp100.000 selama 35 kali untuk pembelian Honda Vario 160 Series dan PCX Series.

Program ini berlaku untuk model-model sepeda motor matic Honda seperti Honda BeAT (Deluxe Std & Deluxe SK), Scoopy Series, Vario 125 & Vario 160 Series, dan PCX Series.

Untuk pembelian kredit tersedia Diskon DP hingga Rp750.000 untuk tipe tertentu, Diskon DP khusus konsumen repeat order (RO) hingga Rp1.200.000 dan Voucher Aksesori dan Apparel senilai Rp800.000 untuk pembelian Honda New PCX 160.

Sebagai tambahan, konsumen yang membeli sepeda motor Honda melalui program ini juga akan mendapatkan gratis oli satu tahun dan asuransi jiwa, memberikan perlindungan ekstra dan kenyamanan dalam berkendara.

Manager Marketing PT Mitra Sendang Kemakmuran, Justie Bektie Permana mengungkapkan program ‘Hatur Nuhun’ dihadirkan sebagai apresiasi kepada konsumen setia Honda di Banten.

“Dengan promo menarik ini, kami berharap dapat mempermudah konsumen dalam memiliki sepeda motor Honda sekaligus memberikan nilai tambah yang maksimal,” ungkapnya.

“Kami terus berkomitmen untuk memberikan pengalaman terbaik, baik melalui produk berkualitas maupun program-program unggulan yang bermanfaat bagi konsumen,” sambung Justie.

Konsumen dapat mengunjungi dealer Honda terdekat untuk informasi lebih lanjut atau mengakses informasi promo melalui media sosial Instagram @hondabanten dan juga melalui aplikai MOSKI.*

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top