Sabtu, 23 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Hasil Pertanian Binaan BI Banten Meningkatkan Dua Kali Lipat

Raden Warna

| Senin, 4 September 2023

| 15:20 WIB

Pertanian
Hasil tani yang dipasarkan di salah satu pameran BI Banten. (Foto/Raden/Ekbisbanten.com)

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Para petani binaan Bank Indonesia (BI) Kantor Perwakilan (KPw) Provinsi Banten, menyampaikan perkembangan hasil pertanian yang meningkat usai dilakukan pembinaan.

Petani Asal Cikeusal Enjat Sudrajat mengatakan, usah dilakukan pembinaan oleh BI sejak tahun 2011 produksi tani miliknya meningkat dua kali lipat.

“Kalau peningkatan hasil pertanian misalnya cabai biasanya 5 ton per hektare, setelah pelatihan dari BI dan mencoba mengikuti arahan bisa mencapai 9-10 ton per hektare,” kata Enjat kepada Ekbisbanten.com.

Enjat melanjutkan, pembinaan juga memberikan dampak yang baik terhadap semua jenis tanaman pertanian, baik sayur, cabai, bawang, tomat dan lain sebagainya.

“Selama ini baik dari pemerintah maupun BI ada perhatian. Banyak peningkatan yang kita capai, yang tadi nya tidak maksimal menjadi maksimal,” imbuhnya.

Selain dari sisi produktifitas yang meningkat, BI juga memperhatikan jalur pemasaran produk tani supaya bisa terserap oleh konsumen.

“Selain itu untuk pemasaran sendiri kita terbantu karena mereka membantu kita untuk lebih jauh mengenal market pasar, selain pasar tradisional,” pungkas Enjat.

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top