Kamis, 17 Oktober 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Geruduk Pjs Wali Kota Cilegon, HMI Desak Pembentukan Satgas Netralitas ASN

Budiman

| Rabu, 16 Oktober 2024

| 09:45 WIB

Pjs Wali Kota Nana Supiana saat menerima HMI Cabang Cilegon, Selasa, (15/10/2024). Foto: Budiman/Ekbisbanten.com.

CILEGON, EKBISBANTEN.COM-Puluhan aktivis HMI Cabang Cilegon menggeruduk Pjs Wali Kota Nana Supiana, pada Selasa, 15 Oktober 2024.

Kedatangan mereka mendesak Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Banten itu untuk menandatangani Pakta Integritas yang berisi pembentukan Satgas Netralitas ASN.

Koorlap Darussalam menuturkan, pembentukan Satgas ini sangat penting. Sebab, ia khawatir Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Cilegon, belum mampu menangkal pelanggaran ASN.

“Isi dari Pakta Integritas siap membentuk Satgas ASN karena keterlambatan BKPSDM membuat kita khawatir dengen netralitas ASN,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Nana mengaku selalu mengingatkan para ASN di lingkungan Pemkot Cilegon tentang peran mereka mensukseskan Pilkada serentak.

“Dalam berbagai kesempatan, saya selalu menyampaikan hal-hal terkait suksesnya pilkada serentak, itu salah satu poinnya netralitas dan profesionalitas ASN,” ujarnya.

Ia bilang, peran ASN bukan hanya diam sebagai penonton dalam Pilkada tahun ini. ASN harus profesional, dalam arti mereka memiliki peran lewat statusnya, mengajak orang terdekat memilih pemimpin mereka tanpa memihak salah satu paslon.

“Kalau netral saja, biasa saja orang itu diam, teman-teman ASN harus partisipatif dalam menyukseskan, mensosialisasikan, mengajak, itu yang dimaksud profesional,” tukasnya.

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top