Jumat, 22 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Disporpar Kabupaten Serang Fokus Benahi Tanara Untuk jadi Desa Wisata

Raden Warna and

| Kamis, 2 Februari 2023

| 15:59 WIB

Kepala Disporpar Kabupaten Serang Anas Dwi Satya. (Foto/Raden/Ekbisbanten.com)

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporpar) Kabupaten Serang akan fokus membernahi Kecamatan Tanara sebagai destinasi desa wisata tahun 2023.

Kepala Disporpar Kabupaten Serang Anas Dwi Satya mengatakan, saat ini pihaknya sedang fokus menyiapkan berbagai hal guna mendukung kawasan desa wisata, seperti penginapan maupun sarana kebersihan lainnya.

“Kita insyaallah sedang menyiapkan desa tanara, ini komitmen dari kabid destinasi akan menyatukan desa di Tanara Kita akan pelajari dahulunl supaya bisa bersaing di kancah nasional dan masuk 50 besar se nasional,” kata Anas, Kamis (2/2/2023).

Anas melanjutkan, alasanya fokus dengan Tanara karena daerah tersebut memiliki sejarah pengetahuan islam yang sangat berpengaruh di Nusantara.

“Karena merupakan pusat kajian islam dan rencana kita dijadikan pusat wisata religi ,selain itu menjadi perhatian para akademisi kemarin juga ada KKM UGM dan pokdarwis sedang fokus kesana,” sambung Anas.

Untuk merealisasikan hal tersebut, Disporpar Kabupaten Serang akan melakukan kerja sama dengan berbagai pihak termasuk PHRI dan kepada desa setempat guna meningkatkan kualitas wisata di Tanara.

“Strategi kita perlu kerjasama dengan berbagai pihak, contoh kita bekerjasama dengan PHRI bagaimana caranya mereka bisa menjual produk UMKM, kalau di hotel bagaimana berkomunikasi dengan pengunjung, dan melibatkan banyak pihak,” terang Anas.

Pihaknya membidik untuk tahun 2023 PAD yang bisa dihasilkan oleh sektor wisata sebesar Rp20 miliar.

“Target sekitar Rp20 miliar, dan kita akan terus meningkatkan kualitas wisata, misalnya terkait bagaimana wisatawan bisa dibatasi dan pendapatan bisa meningkat,” tutup Anas.

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top