Sabtu, 23 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Dispar Pandeglang Optimistis Program Jakamantul Genjot Kunjungan Wisatawan

Mohamad Yusuf Fadilah

| Kamis, 2 Desember 2021

| 19:22 WIB

PANDEGLANG, EKBISBANTEN.COM – Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Pandeglang optimistis, keberaaan program pembangunan Jalan Kabupaten Mantap Betul (Jakamantul) mampu mendongkrak kunjungan wisatawan lokal ke wilayahnya.

[adrotate group="5"]

Terlebih, ruas jalan tol Serang-Panimbang seksi I atau Serang-Rangkasbitung sudah dibuka dan diresmikan langsung oleh Presiden Jokowi untuk masyarakat secara luas.

Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pemasaran Dispar Kabupaten Pandeglang Imron Mulyana di Resort Asoka Tanjung Lesung, Rabu (1/12) malam.

“Sehingga kami prediksi (kunjugan) wisata di Banten mencapai 57 juta orang di tahun 2024, dan kami bidik 6 juta wisatawan nanti di Pandeglang,” kata Imron Mulyana.

Ia menyebutkan, anggaran program pembangunan Jakamantul tahun 2022 sebesar Rp189 miliar.
Dengan nilai anggaran tersebut dinilai bisa membererikan kemudahan akses khususnya infrastruktur jalan bagi wisatawan yang akan datang ke Pandeglang.

“Meskipun dinas PU minta anggaran sekitar Rp200 miliar namun program ini bisa menjadi salah satu perbaikan infrastruktur akses bagi wisatawan,” imbuhnya.

Sebagai informasi, tercatat selama tahun 2020 jumlah wisatwan yang melancong ke Pandeglang ada sebayak 1,82 juta orang dengan dominasi wisatawan lokal.

Masih kata Imron, dalam upaya memberikan kenyamanan bagi wisatawan, pihak Dispar terus melakukan audiensi dengan dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) guna merumuskan kebijakan bagi para pelaku wisata.

“Karena saat kita baru sekedar bisa memberikan himbauan belum bisa memberikan sanksi karena belum ada perda,” pungkas Imron. **

]]>

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top