EKBISBANTEN.COM – Dekan Fisip terpilih periode 2023-2027, Leo Agustino, Ph.D mengadakan pertemuan dengan segenap perwakilan alumni se-FISIP pada Jumat (8/12/2023).
Kegiatan tersebut bertempat di ruang rapat dekan gedung FISIP Untirta Sindangsari.
Pertemuan tersebut bersifat terbuka untuk semua alumnidi sebagai wadah diskusi dalam menyampaikan aspirasi dan masukkan dari alumni kepada dekan untuk diaktualisasikan kedalam program kerja dekan terpilih.
Selain itu, pada forum ini juga, Dekan menyampaikan gagasan dan program kerjanya yang berkaitan dengan pengembangan karir bagi lulusan fisip dan penguatan kapasitas kelembagaan ikatan alumni di FISIP.
Dalam pertemuan itu dihadiri seluruh Ikatan Keluarga Alumni IKA FISIP yang di nahkodai oleh Dr. Harits Hijrah Wicaksana, S.Sos., M.Si. Serta masing-masing ika alumni prodi yakni prodi ilmu komunikasi yang di nahkodai Dr. (c) Ukon Furkon Sukanda, M.I.Kom, prodi ilmu administrasi publik yang di pimpin oleh Eldha Furqon Amirullah, M.Si., dan prodi ilmu pemerintahan yang di pimpin oleh Mahpudin, M.A.
Dr. Harist menyatakan bahwa kekuatan Universitas sangat bergantung pada alumninya. Dekan FISIP perlu menjadi pionir dalam menciptakan kolaborasi yang bersifat kemitraan dengan para alumni untuk memberikan manfaat yang seluas-luasnya bagi civitas akademik baik mahasiswa, dosen, maupun alumni.
Ia juga menyoroti isu terkait budaya pemberian bingkisan dari mahasiswa kepada oknum dosen saat bimbingan, sidang skripsi, atau wisuda, yang dianggap merugikan dan memberatkan mahasiswa. Oleh karena itu, dekan harus berkomitmen menghilangkan tradisi tersebut untuk menciptakan wibawa dan profesionalitas perguruan tinggi.
Ada harapan baru di pundak dekan baru untuk fisip yang lebih maju. Hal ini nampak dari munculnya apresiasi dari para alumni yang hadir kepada Dekan yang telah menginisiasi pertemuan tersebut.
Pada kesempatan yang sama, Leo Agustino, P.hD. juga menyampaikan rencana program kerja yang berkaitan dengan alumni. Diantaranya sebagai berikut:
- Akan dibuat ruangan alumni center yang terkoneksi dengan CDCC (career development center and counseling) tingkat fakultas berlokasi di lantai 4 gedung fisip Sindangsari
- Menyelenggarakan scholarship day untuk alumni dan mahasiswa fisip pada awal tahun 2024.
- Peneliti luar negeri yg concern pada kajian Indonesia (Indonesianis) akan diundang ke fisip sebagai dosen tamu secara berkala. Bisa berkolaborasi dengan alumni yg punya jejaring di kampus luar negeri
- Lulusan Fisip yg berpotensi dapat diberikan kesempatan mengikuti program double degree di Universitas Kebangsaan Malaysia (UKM)
- Untuk mengatasi masalah kekerasan/pelecehan seksual di kampus, akan disediakan pusat counseling di fisip bekerja dengan NGO LBH APIK. Alumni yg punya jejaring ke NGO yg concern pada isu pemberdayaan perempuan dan anak bisa ikut berkontribusi.
- Provide data alumni yg terkoneksi dengan sistem melalui web/digital untuk memudahkan tracking karir alumni
- Dekan berkomitmen menghilangkan tradisi “membawa nasi kotak” saat sidang atau pemberian cinderamata lulusan kepada prodi yg memberatkan.
- Rencananya akan diselenggarakan temu Akbar alumni se-Fisip di Jakarta. Untuk teknis pelaksanaannya, akan dibahas lebih lanjut.
Pertemuan tersebut berlangsung dengan santai dan dalam suasana yang hangat. Dekan mengajak para alumni berkeliling mengunjungi berbagai ruangan dan fasilitas yang terdapat di gedung fisip Sindangsari.*