SERANG, EKBISBANTEN.COM – Banyak tempat-tempat wisata di Kabupaten Serang yang memiliki potensi luar biasa.
Namun, tempat-tempat tersebut letaknya masih tersembunyi dan belum dikelola dengan baik.
Salah satunya sebuah air terjun atau Curug Mini Tamiang yang berada di Desa Tamiang, Kecamatan Gunung Sari, Kabupaten Serang, Provinsi Banten.
Keindahan Curug Mini Tamiang dapat kita lihat di YouTube Traveling All In.
“Kita akan menjelajah air terjun tersembunyi ini dengan virtual tour agar anda merasakan seperti sedang bertualang bersama kami,” katanya dikutip dari video yang diunggah.
Dalam video berdurasi 33:12 tersebut tampak air terjun ini memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi wisata alam air terjun khususnya di daerah Banten.
Sayangnya, kondisi air terjun ini terbengkalai. Sehingga untuk mencapai lokasi ini butuh perjuangan.
“Air terjun ini layak dikunjungi bagi anda pecinta wisata alam air terjun,” pungkasnya.*