Sabtu, 27 Juli 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Catat Kenaikan Pertumbuhan Laba Bersih, Indosat Bagikan Dividen Rp2 Triliun

and

| 16 Mei 2023

| 08:15 WIB

ki-ka) Direktur Irsyad Sahroni, Direktur Ritesh Singh, Direktur Ahmad Zulfikar Said, Komisaris Utama Halim Alamsyah, Direktur Utama Vikram Sinha, Direktur Desmond Cheung, Direktur Muhammad Buldansyah dan Direktur Nicky Lee Chi Hung. (FOTO: DOK. IOH).

“Total pendapatan Indosat berhasil tumbuh sebesar 9,9% dari tahun sebelumnya (Year-on-Year atau YoY) menjadi Rp11.945,0 miliar. EBITDA Indosat juga meningkat 21,7% YoY menjadi Rp5.329,1 miliar, dengan margin EBITDA mencapai 44,6%,” jelas Vikram.

Selain itu, Indosat juga mencatat Laba Periode Berjalan yang dapat diatribusikan kepada Pemilik Entitas Induk yang tercatat sebesar Rp929,1 miliar, naik 621,6% YoY. 

Lebih lanjut, Vikram menuturkan Indosat juga telah menyelesaikan integrasi
jaringan dengan teknologi Multi-Operator Core Network (MOCN) yang dilakukan di lebih dari 46 ribu sites di seluruh Indonesia, dalam waktu satu tahun.

Integrasi tersebut meningkatkan jangkauan jaringan Indosat yang lebih luas dengan tambahan lebih dari 700 kecamatan, kualitas layanan di dalam ruangan yang lebih baik dengan tambahan 32% populasi, serta pengalaman internet pelanggan yang lebih cepat hingga 2 kali lipat.

“Lebih dari itu, kecepatan unduh dan latensi jaringan Indosat yang lebih baik mampu meningkatkan sekitar 20% pengalaman pelanggan untuk layanan utama seperti video streaming dan gaming,” tambah Vikram.

Menurutnya, pihaknya akan erkomitmen untuk terus menghadirkan pengalaman pelanggan yang mengesankan kepada seluruh pelanggan dan meningkatkan nilai sinergi kepada seluruh pemegang saham.

“Di samping itu juga semoga bisa memberikan manfaat positif bagi bisnis, industri, serta masyarakat Indonesia,” pungkas Vikram.**

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top