Jumat, 22 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Buka Festival Kaibon 2022, Wali Kota Serang Luncurkan Bus Wisata “Tubagus”

Mohamad Yusuf Fadilah

| Senin, 12 Desember 2022

| 11:23 WIB

Wali Kota Serang saat meluncurkan Bus Wisata "Tubagus" didampingi Wakil Wali Kota Serang, Sekda Kota Serang dan Plt Kadisparpora Kota Serang. (FOTO: ESIH/EKBISBANTEN.COM).

KOTA SERANG, EKBISBANTEN.COM – Wali Kota Serang, Syafrudin membuka Festival Kaibon yang akan diselenggarakan selama 2 hari di Panggung Aspirasi Stadion Maulana Yusuf, Kota Serang mulai Senin (12/12/2022).

Dalam kegiatan yang diinisiasi oleh Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olah Raga (Disparpora) Kota Serang tersebut juga diluncurkan bus wisata “Tubagus” yang merupakan kepanjangan dari Tour Banten Good Bus.

Saat ditemui awak media, Wali Kota Serang Syafrudin mengatakan Festival Kaibon merupakan festival tahunan yang tujuannya untuk mempromosikan potensi budaya dan wisata di Kota Serang.

“Festival ini untuk diperkenalkan kepada masyarakat luas bahwa Kota Serang punya potensi seni budaya dan pariwisata yang luar biasa,” katanya.

Dari sisi seni budaya, lanjut Syafrudin, Kota Serang punya debus dan silat dari beberapa perguruan yang bahkan terkenal hingga ke mancanegara.

“Sementara untuk pariwisata, Kota Serang punya wisata ziarah yang bahkan berjuta-juta orang datang ke sini,” ungkapnya.

“Selain itu juga masih banyak potensi wisata lainnya di Kota Serang yang bisa dijadikan ikon untuk masyarakat Kota Serang,” sambung Syafrudin.

Bus wisata Tour Banten Good Bus (Tubagus) yang baru saja diluncurkan oleh Wali Kota Serang. (FOTO: ESIH/EKBISBANTEN.COM).

Lebih lanjut, Wali Kota Serang menjelaskan, peluncuran bus wisata “Tubagus” adalah salah satu upaya dalam memperkenalkan wisata di Kota Serang.

“Jadi bus wisata ini peruntukannya untuk wisata masyarakat yang ingin berkeliling wisata Kota Serang,” jelasnya.

Senada dengan Syafrudin, Plt Kepala Disparpora Kota Serang, Nursalim mengatakan Festival Kaibon merupakan program inovatif dari Disparpora Kota Serang.

“Tujuannya mengangkat potensi budaya, kesenian dan ekonomi kreatif masyarakat sehingga Kota Serang akan terangkat bukan hanya di dalam negeri tetapi di Mancanegara,” ujarnya.

Sementara terkait bus wisata “Tubagus”, Ia menjelaskan diluncurkan dalam rangka menunjang potensi wisata di Kota Serang.

“Seperti yang Bapak Wali Kota sampaikan bahwa potensi wisata di Banten ini sangat besar. Jadi bus wisata ini dalam rangka menunjang hal tersebut,” terangnya.

Adapun untuk masyarakat yang ingin menggunakan bus wisata “Tubagus” dapat mengirimkan surat permohonan ke Disparpora Kota Serang.

“Semuanya gratis, bahkan kami sediakan sopir dan pemandu wisata. Jadi buat surat terlebih dahulu dikirimkan ke kami, kemudian nanti kami jadwalkan,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Wali Kota Serang Subadri Ushuludin, Sekda Kota Serang Nanang Saefudin, para kepala OPD, Para Camat dan Lurah se-Kota Serang.***

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top