SERANG, EKBISBANTEN.COM – Organisasi Masyarakat (Ormas) Bintang Muda Indonesia (BMI) Kabupaten Serang menyalurkan 100 paket sembako kepada terdampak pandemi Covid-19 di Kampung Kubang Cempaka, Desa Cisaat, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Minggu (25/7).
Ketua BMI Kabupaten Serang Martin Manurun mengatakan, penyaluran bansos tersebut dilakukan dalam rangka memperkenalkan lebih dekat BMI Kabupaten Serang kepada masyarakat yang membutuhkan terutama masyarakat yang terdampak kebijakan PPKM.
“Bantuan BMI Kabupaten Serang diberikan kepada masyarakat terutama janda dan anak yatim bantuan yang kami berikan berupa sembako beras mie istan, minyak, telur, kecap, susu, gula dan kopi,” kata Martin kepada Ekbisbanten.com.
Penyaluran bantuan ini lanjut Martin guna menumbuhkan jiwa sosial yang tinggi dan mengajak kepada seluruh elemen lembaga dan masyarakat untuk saling membantu kepada masyarakat yang membutuhkan dengan motto membutuhkan dengan motto “BMI Cerdas Santun Peduli”.
“Semoga turut berpartisipasi meringankan beban warga yang terdampak Covid-19, baik yang sedang menjalani isolasi mandiri maupun yang terdampak secara ekonomi,” imbuhnya.
Sementara itu, Sekjen BMI Kabupaten Serang Benny Muchlisin menambahkan, bantuan ini diharapkan dapat menjadi agenda yang berkelanjutan dalam guna meringankan beban warga.
“Insya Allah kedepan akan kami tambah dengan suplemen vitamin juga,” tutup Benny. (Raden)
]]>