Selasa, 10 Desember 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Begini Cara Bayar Zakat dan Donasi Via BCA Mobile

Budiman

| Jumat, 29 Maret 2024

| 15:13 WIB

Tampilan BCA Mobile. Foto: BCA

EKBISBANTEN.COM-BCA Mobile menyediakan fitur membayar  zakat dan donasi melalui Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah Nahdlatul Ulama (NU Care-LAZISNU). 

Pembayaran zakat dan donasi dihadirkan BCA usai menjalin kerja sama dengan LAZISNU pada Rabu, (20/3) lalu. 

Melansir laman resmi BCA, pada Jumat (29/3), inovasi pembayaran zakat, infaq, dan sedekah secara digital ini merupakan bagian dari kesepakatan kerja sama BCA dan PBNU yang telah diteken pada Mei 2023 lalu. 

Tujuan kesepakatan kerja sama tersebut adalah menyelenggarakan pemberdayaan masyarakat di bidang pendidikan, sosial,lingkungan, dan ekonomi, hingga pemberian jasa layanan keuangan.

Sebelumnya, BCA berkolaborasi dengan PBNU telah menyelenggarakan sejumlah program, seperti penyediaan perlengkapan ibadah kepada masyarakat, Al-Qur’an dalam bentuk braille untuk difabel, bantuan alat kesehatan kepada Rumah Sakit Hasyim Asy’ari Jombang dan Rumah Sakit Islam Arafah Rembang, hingga santunan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Adapun langkah-langkah pembayaran zakat dan donasi melalui NU Care-LAZISNU dengan fitur ‘Lifestyle’ BCA mobile adalah sebagai berikut.

Cara bayar zakat via NU Care-LAZISNU di BCA mobile:

Buka dan login BCA mobile

Pilih fitur ‘Lifestyle’

Klik menu ‘Zakat’ dan pilih jenis zakat

Masukkan nominal zakat

Pilih lembaga penyalur zakat ‘NU Care-LAZISNU’

Cek informasi detail zakat lalu klik ‘Bayar Sekarang’

Konfirmasi zakat dan klik ‘OK’

Input PIN m-BCA

Zakat berhasil

Cara donasi via NU Care-LAZISNU di BCA mobile:

Buka dan login BCA mobile

Pilih fitur ‘Lifestyle

Klik menu ‘Donasi’

Masukkan nominal donasi

Pilih lembaga penyalur donasi ‘NU Care-LAZISNU’

Pilih jenis donasi

Cek informasi donasi lalu klik ‘Bayar Sekarang’

Konfirmasi donasi dan klik ‘OK’

Input PIN m-BCA

Donasi berhasil

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Halo BCA 1500888 atau via aplikasi Halo BCA. 

Selain itu, bisa juga menghubungi NU Care-LAZISNU via WhatsApp di nomor 081398009800.

Itulah cara membayar zakat dan donasi via BCA Mobile. Semoga bermanfaat. 

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top