SERANG, EKBISBANTEN.COM – PT Mitra Sendang Kemakmuran (MSK) selaku main diler penjualan sepeda motor Honda di Banten, melaunching aplikasi Moski guna memberikan kemudahan layanan baik pembelian unit baru, servis, hingga belaja spare part motor Honda di Banten.
General Manager PT MSK Elfa Ridhaswara mengatakan, peluncuran aplikasi Moski atau singkatan dari Motor Sedulur Kite, merupakan salah satu terobosan Honda Banten di era digital guna memberikan kenyamanan dan kecepatan layanan.
“Kami bersama meluncurkan sebuah aplikasi (Moski) degan tujuan memberikan pelayanan ekstra sehingga bisa memberikan kenyamanan bagi konsumen Honda,” ujar Elfa dalam launching aplikasi Moski di Diler Sempu Serang, Jumat (21/10/2022).
Elfa melanjutkan, selain itu, keuntungan lainya yang bisa pelanggan dapatkan yakni bonus poin yang bisa ditukar dengan hadiah, tiap melakukan transaksi melalui aplikasi Moski.
“Kami harap pengguna motor Honda di Banten bisa merasakan kemudahan ini, karena banyak sekali keseruanya, info komunitas dan games juga ada,” ujar Elfa.
Kendati demikian, kata Elfa, aplikasi Moski ini masih akan terus diperbaharui baik secara fitur maupun penyesuaian terhadap kebutuhan konsumen motor Honda.
“Kedepannya akan ada update dan penambahan fitur, seperti menggaet sistem payment astrapay, dan akses transaksi lainya. Sementara saat ini, untuk transaksi di aplikasi masih dilakukan di diler,” terang Elfa.
Masih kata Elfa Aplikasi Moski hanya berlaku untuk area penjualan PT MSK Honda Banten, yakni Serang, Cilegon, Pandeglang dan Lebak.
“Jadi bisa juga pengguna motor Honda untuk mengecek Diler resmi Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) di Aplikasi Moski,” lanjut Efla.
“Kita juga menerima kritik dan saran bagi masyarakat, guna perbaikan aplikasi Moski ini,” tutup Elfa.
Sebagai informasi, hadir dalam agenda tersebut, Direktur Utama PT MSK Lilis Pranoto yang turut melakukan launching aplikasi Moski.
Link aplikasi Moski dapat diunduh melalui link berikut: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.msk.moski. ***