ACT Banten Gagas Program "Bangkit Bangsaku" Hadapi Resesi Ditengah Pandemi

Admin

| 9 Oktober 2020

| 18:46 WIB

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Aksi Cepat Tanggap (ACT) Banten meluncurkan program “Bangkit Bangsaku” sebagai upaya menghadapi dampak resesi (penurunan kegiatan ekonomi) yang sedang dihadapi oleh negara Indonesia termasuk Provinsi Banten.

[adrotate group="5"]

Branch Manager ACT Banten Ais Komarudin mengatakan, tidak hanya di Banten program “Bangkit Bangsaku” juga dilaksanakan serentak di 43 cabang ACT se Indonesia dan dilakukan di 51 Negara.

“Program ini menjadi sebuah doa, setelah ujian yang bertubi-tubu menghampiri Banten, dan bentuk baik sangka semoga menjadi semangat solidaritas dan membangun narasi optimis ditengah gempuran pandemi dan resesi ekonomi,” kata Ais Komarudin di Kantor ACT Banten, Jumat (9/10).

Dia juga mengatakan, beberapa program yang gecar dilaksakaan dalam Bangkit Bangsaku yakni Lumbung sedekah pangan dan wakaf usaha mikro.

“ACT gratiskan puluahan rumah makan untuk masyarakat serta melakukan pembangunan wakaf modal usaha mikro, sudah ada 30 warga Banten dibantu lewat program ini, bantuannya diatas 3 juta dan harus mengembalikan dengan nominal yang sama dengan waktu yang sudah di tentukan,” imbuh Ais Komarudin.

Editor :Rizal Fauzi

Tags

Bagikan Artikel

Berita Terkait

Berita Terpopuler

Scroll to Top