CILEGON, EKBISBANTEN.COM – Pelayanan Ferry Express Penyeberangan Merak-Bakauheni, ditutup sementara pada Senin (17/3/2025).
Penutupan dilakukan karena adanya perawatan dermaga yang rusak akibat insiden KMP Portlink III yang menabrak Moveable Bridge (MB) saat proses sandar di Dermaga VI Eksekutif Pelabuhan Merak sekitar pukul 10.00 WIB hari ini.
Dikutip dari rilis resmi yang diterima Ekbisbanten.com, insiden KMP Portlink III terjadi saat proses sandar. Di mana kapal mengalami kendala olah gerak sehingga menabrak MB.
Kejadian itu mengakibatkan kerusakan pada bagian fender, housing kolom, dan beton protector. Selain itu, KMP Portlink III juga mengalami kerusakan pada bagian ramp door.
“Sehubungan dengan insiden yang terjadi di Dermaga Eksekutif Merak, layanan Ferry Express Lintasan Merak-Bakauheni (PP) ditutup sementara,” tulis ASDP dalam pengumuman di Instagram.
Bagi penumpang yang telah membeli tiket Ferry Express, ASDP menjelaskan dapat melakukan refund melalui contact center 191.
“Bagi kawan ASDP yang akan melakukan perjalanan silakan reservasi tiket Ferry reguler untuk kelancaran penyeberangan. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” ujarnya.