Kamis, 19 September 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Wartawan di Serang Banten Dua Kali Kemalingan Ternak Kambing Hanya Selang Empat Hari

Ismatullah

| Selasa, 17 September 2024

| 18:16 WIB

Lokasi kandang kambing milik Hendra wartawan salah satu wartawan tv swasta di Banten mengalami dua kali kemalingan ternak kambing, tepatnya di Kampung Kedung Wungu, Desa Kamaruton, Kecamatan Lebak Wangi, Kabupaten Serang. (Foto: Istimewa)

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Dalam waktu 4 hari, Hendra wartawan salah satu wartawan televisi wasta di Banten mengalami dua kali kemalingan ternak kambing, tepatnya di Kampung Kedung Wungu, Desa Kamaruton, Kecamatan Lebak Wangi, Kabupaten Serang.

Hendra mengatakan, kemalingan pertama terjadi pada Sabtu dini hari (14/9/2024) sekitar pukul 02.00 WIB.

“Kemalingan pertama itu malam sabtu sekitar pukul 02.00 WIB, karena kebetulan orang tua ngontrol ke kandang sekitar pukul 03.00 WIB, orang tua curiga karena mesin rumput posisinya kebalik, setelah dicek ke kandang, kambing hilang satu, dengan posisi dinding kandang dijebol dari samping,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, pada waktu itu tidak melaporkan ke polisi, karena mengingat hanya satu ekor yang hilang. Akan tetapi, selang 4 hari berikutnya, kembali terjadi kemalingan.

“Pas malam selasa, ternyata kembali kemalingan, yang mana kandang kambing gemboknya dijebol, dan posisi pintu sudah terbuka, yang mana 2 ekor kambing tidak ada di kandang,” ujarnya.

“Jadi kalau ditotal sudah ada 3 ekor kambing yang dimaling, kalau ditaksir kerugian lebih dari Rp5 juta dan yang hilang itu semua yang bibitan, sementara 5 ekor yang tersisa tinggal yang kecil-kecil,” katanya.

Pada Selasa Siang harinya, Hendra melaporkan kasus kehilangannya tersebut ke Polres Serang.

“Saya berharap, malingnya cepat ketemu, karena sudah 2 kali kemalingan, saya khawatir ternak saya akan kemalingan lagi,” harapnya.***

Editor :Ismatullah

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top