Sabtu, 21 September 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Papeda, Makanan Khas Indonesia Timur yang Jadi Tema Google Doodle Hari Ini

Esih Yuliasari

| Jumat, 20 Oktober 2023

| 09:15 WIB

Papeda google doodle
Tangkapan layar Google Doodle.

EKBISBANTEN.COM – Logo pencarian Google atau Google Doodle hari ini, Jumat (20/10/2023) tampak berbeda.

Beberapa huruf dari tulisan Google digantikan gambar mangkuk yang berisi masakan.

Gambar masakan itu rupanya adalah papeda yang merupakan makanan khas Indonesia Timur dari wilayah Maluku, Papua, dan beberapa daerah di Sulawesi.

Makanan yang berupa bubur dengan tekstur menyerupai lem atau gel berwarna putih bening tersebut ditampilkan dalam mangkuk berwarna cokelat yang diapit dua piring lain berisi lauk, termasuk ikan kuah kuning di sisi kiri.

Berdasarkan keterangan Google, doodle hari ini dibuat untuk memperingati deklarasi papeda sebagai warisan budaya tak benda (intangible cultural heritage) dari Indonesia oleh United Nations Educational Scientific and Cultural Organization (UNESCO), pada 20 Oktober 2015 lalu.

Makanan yang berbahan dasar tepung sagu dari batang pohon sagu itu juga bagi masyarakat di Papua dan Maluku dianggap bukan sekedar makanan.

Papeda bahkan dihormati dan disakralkan karena kerap dihidangkan dalam upacara-upacara adat.***

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top