Selasa, 14 Mei 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Siap Bantu Bidang Hukum, Kejati dan Bank Banten Jalin Kerjasama 

Budi Man

| 17 Oktober 2023

| 17:07 WIB

Kepala Kejati Banten Didik Farkhan Alisyahdi (kiri) dan Direktur Utama Bank Banten Muhammad Bustami (kanan) saat menandatangani perjanjian kerjasama di Aula Kejati, Selasa (17/10/2023). Foto: Kejati Banten for Ekbisbanten.com

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten menjalin kerjasama dengan PT. Bank Pembangunan Daerah Banten. Kerjasama lewat penandatanganan perjanjian itu, merupakan kesiapan Kejati membantu Bank Banten dalam penanganan masalah hukum bidang perdata dan tata usaha negara. 

Kepala Kejati Banten Didik Farkhan Alisyahdi mengatakan bahwa hal itu merupakan amanat Presiden Joko Widodo untuk bekerja secara kolaboratif, efektif dan efisien.

“Pesan pak presiden jangan ada bank gagal di Indonesia, termasuk Bank Banten. Kami akan mengawal Bank Banten untuk menjadi bank yang sehat, bank kebanggaan Banten dan sepenuhnya kabupaten kota seluruhnya akan berpartner, dimana ini merupakan indikator majunya suatu daerah” ucapnya di Aula Kejati Banten, Selasa (17/10/2023). 

Lewat perjanjian Kerjasama, tutur Didik, lembaganya siap mendukung penyelenggaraan tata Kelola perusahaan yang baik. 

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Scroll to Top