EKBISBANTEN.COM – Pemerintah Indonesia melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Anggaran, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) bersiap menggelontorkan dana sebesar Rp275 miliar.
Dana tersebut diberikan untuk atlet, pelatih dan asisten pelatih peraih medali di SEA Games 2023. Hal itu disampaikan dalam rilis Kemenkeu dikutip Rabu (17/5/2023).
“Pemerintah melalui Ditjen Anggaran Kemenkeu telah mengalokasikan anggaran untuk atlet dan kontingen yang berlaga di Sea Games 2023. Di dalamnya termasuk untuk bonus atlet, pelatih, asisten pelatih peraih emas,” tulisnya.
BACA JUGA: Akhiri Puasa Gelar, Timnas Indonesia Raih Emas SEA Games Usai Hancurkan Thailand 5-2
Adapun dalam rilis tersebut diungkapkan, Ditjen Anggaran Kemenkeu mencatat, secara total pemerintah pusat mendukung penuh kontingen Indonesia dengan menganggarkan Rp882,2 miliar.
“Total keseluruhan dana yang dialokasikan mencapai Rp882,2 miliar untuk SEA Games di Kamboja ini. Dana tersebut dianggarkan melalui APBN DIPA Kementerian Pemuda dan Olahraga,” tandasnya.***