Fraksi PDIP Rahasiakan Usulan Nama Bakal Calon Pj Gubernur Banten

| Minggu, 2 April 2023

| 19:03 WIB

Ketua Fraksi PDIP Muhlis usai rapat usulan nama bakal calon Pj Gubernur Banten di Gedung DPRD Banten, Sabtu (1/4/2023). Foto : Budiman/Ekbisbanten.com

SERANG, EKBISBANTEN.COM – Ketua Fraksi PDIP Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Muhlis merahasiakan usulan nama bakal calon Penjabat (Pj) Gubernur Banten. Ia mengakui sudah mengantongi beberapa nama serta atas pertimbangan lain, nama tersebut enggan diungkapkan pada publik.

“Kami sudah ada, tapi kontemplasi (renungan-red) dulu, jangan grasak-grusuk. Waktunya masih panjang, bisa berubah, nanti dimomentum yang tepat kita kirim lah,” kata Muhlis usai rapat pembahasan usulan nama Pj Gubernur Banten di sekretariat DPRD, Sabtu (1/4/2023).

Muhlis beralasan masih menampung masukan nama dari masyarakat soal bakal calon Pj Gubernur Banten. Hal itu juga yang membuatnya enggan berkomentar banyak soal itu. Terlebih lagi nama tersebut mungkin dapat berubah seiring dengan adanya masukan dari masyarakat.
“Kami dengarkan semua masukan. Semua masukan harus kita dengar,” ungkapnya.

Ditanya soal nama Al Muktabar apakah masuk menjadi salah yang akan diusulkan Fraksi PDIP, ia megatakan tidak dapat memberikan jawaban pasti. Namun, jika Al Muktabar akan diusulkan kembali, pihaknya akan melihat kinerja Al Muktabar.
“Kita lihat dari kinerja semua lah. Seperti dalam penanganan pengendalian inflasi seperti apa,” pungkasnya.

Sebelumnya, Mendagri meminta kepada DPRD untuk mengusulkan tiga nama calon Pj Gubernur Banten dengan orang yang sama ataupun berbeda.

Tiga nama yang diusulkan tersebut akan menjadi bahan pertimbangan bagi Presiden dalam menetapkan Penjabat Gubernur Banten yang baru.

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top