Sabtu, 23 November 2024
Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Harga Daging Sapi di Pasar Induk Rau Terpantau Stabil

Mohamad Yusuf Fadilah

| Jumat, 2 Desember 2022

| 17:10 WIB

Salah seorang Pedagang daging sapi di Pasar Induk Rau Kota Serang, Mufrod Firdaus. (FOTO: ESIH/EKBISBANTEN.COM).

KOTA SERANG, EKBISBANTEN.COM – Harga daging sapi di Pasar Induk Rau, Kota Serang terpantau masih stabil menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2023 (Nataru).

Saat Ekbisbanten.com mengecek harga komoditas pangan tersebut, Jumat (2/12/2022) harga daging sapi super masih stabil di kisaran Rp140.000/kg.

“Masih biasa sih kalau harga, gak ada perubahan. Masih Rp140.000/kg,” ucap salah satu pedagang daging sapi, Mukrod Firdaus.

Sementara itu, lanjutnya untuk daging sapi tetelan itu harganya Rp10.000 lebih rendah dibanding harga daging sapi super.

“Ya kalau untuk yang ada campuran seperti gaji atau tetelan itu harganya Rp130.000/kg,” tambahnya.

Senada dengan Mukrod, salah seorang pedagang daging sapi lainnya, Jali mengungkapkan tidak ada perubahan harga daging sapi.

“Masih sama ya seperti sebelum-sebelumnya. Bisa dibilang stok kami juga aman, itu kemana belum ada kenaikan,” pungkasnya.***

Editor :Rizal Fauzi

Bagikan Artikel

Terpopuler_______

Scroll to Top