Kegiatan tersebut diadakan di Pendopo Gubernur Banten, Kota Serang, Senin (14/11/2022).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Presiden Republik Indonesia (Wapres RI) KH Ma’ruf Amin, Penjabat Gubernur Banten Al Muktabar, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan segenap unsur Forkopimda di Provinsi Banten.
Dalam sambutannya, Pj Gubernur Banten, Al Muktabar menyampaikan ucapan selamat datang kepada Wapres RI yang telah berkenan hadir ke Provinsi Banten di tengah kesibukannya.
“Terima kasih yang mulia bapak Wapres yang telah hadir dan terima kasih kepada BPIP yang mengadakan agenda di Provinsi Banten. Ini akan kami teruskan ke segenap masyarakat Banten,” katanya.
Ia menjelaskan dalam rangka memantapkan ideologi Pancasila, Pemprov Banten sedang mempersiapkan peraturan daerah inisiatif bersama DPRD Provinsi Banten untuk melaksanakan pembelajaran Pancasila dalam rangka penguatan wawasan kebangsaan.
“Kami laporkan bahwa nilai-nilai Pancasila terus menerus menjadi dasar. Kita bergotong royong menjadikan sendi-sendi dasar dalam rangka bersatu,” terangnya.
Dengan kebersatuan, lanjutnya, keadaan ekonomi Banten tumbuh di atas pertumbuhan ekonomi nasional. Selain itu juga inflasi dengan semangat kebersamaan, pihaknya berada di bawah dua digit nasional.
“Dengan semangat Pancasila terus menerus mengupayakan penanganan stunting, gizi buruk, kemiskinan ekstrim. Ada tren provinsi Banten angka pengangguran dan kemiskinan menurun. Ini semua bagian dari menjalankan implementasi nilai-nilai Pancasila,” jelasnya.
Sementara itu, Wapres RI, KH Ma’ruf Amin mengungkapkan Pancasila adalah kesepakatan mulia dan titik temu yang menyatukan sehingga semua masyarakat menerima sebagai ideologi bangsa.
“Pancasila kritalisasi nilai-nilai yang mengilhami lahirnya bangsa ini,” ujarnya.
Menurut Wapres RI, dalam perjalanan sejarah, Pancasila sebagai dasar negara setelah kemerdekaan dihadapkan pada tantangan yang tidak ringan.
Kendati demikian, lanjutnya, Pancasila tetap teguh dan menunjukkan bahwa Pancasila adalah ideologi yang hidup, relevan dan mampu menghadapi perubahan zaman.
“Bukan kaku, tetapi yang adaptif, inovatif untuk menghadapi tantangan baik nasional maupun global,” jelasnya.
Lebih lanjut, KH Ma’ruf Amin menuturkan dirinya menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan hari ini di Provinsi Banten.
“Saya menyambut baik pelaksanaan forum ini sebagai tempat mewujudkan nilai-nilai Pancasila,” katanya.
Wapres RI menyampaikan dalam roda pemerintahan birokrasi adalah unsur penting kemajuan nasional.
Meski paradigma birokrasi saat ini mengalami pergeseran, tetapi roh utama birokrasi adalah melayani publik, melayani rakyat sesuai tanggung jawab.
“Nah tugas ini adalah tugas ASN. ASN adalah garda terdepan dalam pelayanan. Jadi ASN harus harus berintegritas dan memegang teguh Pancasila,” terangnya.
KH Ma’ruf Amin berharap kegiatan ini mampu memberikan penguatan nilai-nilai Pancasila yang tercermin dalam value ASN ber-akhlak.
“Harus berorientasi pelayanan pada akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif. Dengan semboyan bangga melayani bangsa dengan ikhlas,” pungkasnya.***
]]>